Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

New Normal, AirAsia Indonesia Sesuaikan Inflight Meals

Industri penerbangan memang dituntut untuk dapat beradaptasi dengan situasi kenormalan baru.
AirAsia Indonesia berada di salah satu bandara./Bisnis-Eka Chandra Septarini
AirAsia Indonesia berada di salah satu bandara./Bisnis-Eka Chandra Septarini

Bisnis.com, JAKARTA — AirAsia Indonesia menyesuaikan pemesanan layanan makanan selama penerbangan (inflight meals) menyusul pengoperasian kembali penerbangan berjadwalnya pekan lalu.

Hal ini dilakukan supaya santapan yang dihidangkan sesuai dengan standar kebersihan makanan dan minuman.

Direktur Utama AirAsia Indonesia Veranita Yosephine Sinaga mengatakan para penumpang cukup memesan makanan dan minuman penerbangan yang diinginkan di airasia.com atau aplikasi seluler AirAsia melalui Pembelian Saya atau My Bookings setidaknya 24 jam sebelum waktu penerbangan.

“Penerapan ini selaras dengan protokol keselamatan selama penerbangan terkini yang berlaku di tanah air guna memungkinkan tamu untuk tetap dapat menikmati pengalaman kuliner di ketinggian 30.000 kaki dengan prosedur yang aman dan terjamin,” katanya melalui siaran pers, Selasa (23/6/2020).

Vera menjelaskan bahwa industri penerbangan memang dituntut untuk dapat beradaptasi dengan situasi kenormalan baru. Penyesuaian penting dilakukan dengan hanya memperkenankan pemesanan makanan dan minuman secara daring sebelum waktu penerbangan (pre-book) dan pesanan akan disajikan pada saat penerbangan.

Dalam layanan makanan selama proses adaptasi normal baru diproduksi dan dikemas dengan standar higienis serta mengikuti persyaratan keamanan pangan yang ketat.

Seluruh staf produksi makanan selalu dipantau sesuai protokol kesehatan yang berlaku.

Awak kabin yang bertugas menangani inflight meals pun dilengkapi dengan alat perlindungan diri untuk menjamin kebersihan makanan dan minuman yang dipesan hingga disuguhkan di hadapan penumpang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper