Bisnis.com, JAKARTA - Kondisi lalu lintas di sejumlah ruas tol masih terpantau normal kendati diketahui sebagian pekerja informal di wilayah Jabodetabek sudah mulai bergerak menuju Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, dan Jawa Timur.
Bisnis mencatat dalam delapan hari terakhir, ada 876 bus antarprovinsi yang membawa kurang lebih 14.000 penumpang dari Jabodetabek ke Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan DIY.
CEO Toll Road Business Astra Infra Group Krist Ade Sudiyono mengatakan bahwa kondisi lalu lintas harian rata-rata ruas tol yang dikelola Astra Infra masih terpantau normal.
"Secara umum tidak berdampak pada peningkatan trafik [lalu lintas]. Namun, kumulatifnya tetap turun sehubungan [penyebaran] Covid-19 ini," kata Krist kepada Bisnis, Senin (30/3/2020).
Astra Infra Toll Road saat ini memiliki enam ruas tol yaitu ruas tol Tangerang - Merak, Cikopo - Palimanan, ruas Semarang - Solo, ruas Jombang - Mojokerto. Kemudian ruas Surabaya - Mojokerto dan ruas Serpong - Kunciran.
Sementara itu, hingga saat ini pemerintah masih terus mengkaji kebijakan pelarangan mudik Lebaran 2020 terkait mitigasi ekonomi terhadap masyarakat pekerja informal.
Baca Juga
Presiden Joko Widodo meminta kajian ini selesai dalam dua hari dan Presiden akan memutuskan terkait pembatasan mudik atau tidak.