Bisnis.com, JAKARTA — Ciputra Group menawarkan apartemen Newton 2 di Ciputra World 2 di Jalan Satrio yang berada di kawasan segitiga emas Jakarta dengan harga mulai Rp1 miliar.
General Manager Marketing Ciputra Group Andreas Raditya mengatakan bahwa saat ini untuk produk apartemen yang dikembangkan di kawasan yang terintegrasi (mixed-use) yang dikembangkan di area pusat niaga (central business district/CBD) Jakarta sangat terbatas.
Salah satu proyek properti yang memberi kemudahan karena konsep mixed-use yang ditawarkan oleh Ciputra Group adalah Ciputra World 2 yang terdiri atas Tokopedia Tower, Ascott Sudirman Jakarta, The Orchard Satrio, The Residence, The Suites, dan The Newton.
Sebelumnya, Ciputra Group juga sukses mengembangkan Ciputra World 1 Lotte Shopping Avenue, Raffles Residence, Raffles Hotel, dan DBS Bank Tower.
Kedua proyek ini lokasinya juga bersebelahan di ruas Jalan Satrio, kawasan Mega Kuningan, Jakarta dan sudah menjadi sebuah kawasan yang menghidupkan area tersebut.
The Newton 2 yang merupakan bagian dari Ciputra World 2. Proyek ini adalah lanjutan dari kesuksesan produk sebelumnya yakni The Newton.
Baca Juga
“Ciputra Group sebagai salah satu developer yang tepercaya, mengembangkan produk berkualitas dan menawarkan produk apartemen di CBD dengan harga mulai dari Rp 1 miliar,” ujarnya melalui siaran pers, Kamis (24/10/2019).
Sukses penjualan proyek perdana dan diikuti The Newton 2 ini karena harganya yang cukup kompetitif di kawasan premium Jakarta.
Menurut Andreas, banyak konsumen atau masyarakat dan juga segmen milenial yang menilai bahwa hunian berupa apartemen di kawasan CBD Jakarta harganya mahal. “Namun, kami masih menawarkan harga yang relatif masih terjangkau, bahkan kalau beli cash di Newton 2 bisa di bawah Rp1 miliar. Investasi apartemen di CBD saat ini sangatlah menguntungkan.”
The Newton 2 yang terdiri atas 625 unit, tak hanya sebatas menjadi tempat tinggal saja, tetapi juga jadi investasi masa depan yang menjanjikan.
Raditya menjelaskan bahwa The Newton 2 adalah kesempatan emas bagi para milenial yang ingin mulai berinvestasi properti. “Kami juga memberikan kemudahan pembayaran uang muka dan lainnya dengan dukungan berbagai perbankan.”
The Newton 2 menawarkan tipe mulai dari 24 meter persegi hingga 61 meter persegi dengan pilihan tipe seperti studio, satu kamar tidur dan dua kamar timur. Dalam pengembangannya, The Newton 2 dibangun dengan konsep yang cozy, memiliki fasilitas-fasilitas pendukung yang sesuai karakter milenial dan pasangan muda, area terbuka titk pertemuan yang ditunjang dengan akses teknologi yang baik, kolam renang, convinience store, dan fasilitas gim.
Kawasan pusat Kota Jakarta seperti ruas Jalam Jenderal Sudirman—Jalan M.H. Thamrin, Jalan Prof. Satrio, dan Jalan. HR. Rasuna Said adalah kawasan paling utama di Ibu Kota.
Kawasan segitiga emas tersebut memiliki banyak kelebihan. Selain sebagai pusat bisnis dan jasa, serta gaya hidup, kawasan ini juga menjadi pilihan utama untuk dijadikan tempat tinggal. Hal ini membuat kawasan ini patut diperhitungkan untuk dijadikan pilihan investasi produk properti.