Bisnis.com, JAKARTA -- PT Lion Express pemilik merk dagang Lion Parcel segera memperluas jaringan untuk pengiriman regional dan menyasar pasar internasional.
Chief Executive Officer (CEO) Lion Parcel Farian Kirana menuturkan, pihaknya sudah bisa menjangkau pengiriman seluruh Indonesia melalui berbagai kerja sama dengan Pos Indonesia, sehingga langkah selanjutnya merambah pasar regional.
"Kita ingin membangun jaringan contohnya dengan southeast Asia country dulu, Singapura, Malaysia, VIetnam, Filipina, bisa seluruhnya Asean. Nanti dari situ kita bekerja sama dengan mitra lain untuk merambah negara-negara Asia lainnya, seperti China, Jepang, Korea," tuturnya, Rabu (11/9/2019).
Dia ingin membuka jalan bagi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) agar produknya bisa dipasarkan secara internasional.
Menurutnya, proses ekspor dan impor yang rumit menjadi alasan ingin menggarap sektor ini. Dia menginginkan agar pelanggan dapat mengirimkan barang internasional seperti halnya pengiriman di dalam negeri yang hanya tinggal datang ke salah satu agen jasa pengiriman ekspres.
"Kita mau begitu juga untuk global market. Jadi tinggal kirim, nanti tinggal kirim, kita booking sudah langsung pergi dengan harga yang pasti kompetitif," tuturnya.
Baca Juga
Dengan demikian, salah satu kriterianya dalam mencari mitra yakni yang dapat bersinergi membangun pasar bersama dengan harga kompetitif.
"Kalau harganya mahal, kita juga tidak bisa bersaing dengan perusahaan besar lain seperti FedEx, DHL dan harganya tidak bakal kompetitif," terangnya.
Saat ini, Lion Parcel baru saja bekerja sama dengan Line Clear Express asal Malaysia untuk membuka jaringan regional, di mana perusahaan jasa pengiriman ekspress tersebut sudah memiliki layanan di Malaysia dan Singapura.