Bisnis.com, JAKARTA – Pemilik hunian di New York mendapat pukulan berat. Pasalnya pemilik hunian di wilayah tersebut harus membayar pajak paling tinggi di Amerika Serikat.
Dilansir dari Bloomberg, Kamis (4/4), pemilik rumah keluarga di New York, dan di kota-kota pinggirnya harus membayar pajak rata-rata hingga US$9.700 pada tahun lalu, menjadi yang teratas di Attom Data Solutions untuk wilayah di Seluruh Amerika Serikat dengan populasi lebih dari 2 juta penduduk.
Di antara seluruh negara bagian yang tercatat, wilayah Westchester di New York, yang merupakan Ibu Kota dari kota-kota kaya seperti Scarsdale dan Bronxville, menduduki peringkat pertama dengan tagihan tertinggi mencapai US$17.392.
Baca Juga
Jumlah tersebut naik dari US$17.179 pada tahun sebelumnya dan hampir dua kali lipat dari batasan US$10.000 yang dikeluarkan Federal pada pajak untuk negara-negara bagian.
Menyusul, penduduk Rockland County harus membayar pajak sebesar US$12.925 dan Marin County di California Utara harus membayar pajak senilai US$12.242.