Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sempat Terhenti, Pembangunan Jalan Trans Papua Dilanjutkan

PUPR melanjutkan proyek jalan nasional Trans Papua yang sempat terhenti akibat insiden penembakan di Kabupaten Nduga, Desember 2018 lalu. Pekerja konstruksi mendapat pengawalan dari pihak keamanan.
Prajurit Satgas Pembangunan Jalan Trans Papua Denzipur 12/OHH Nabire dan Denzipur 13/PPA Sorong Zeni TNI AD (POP 1) mengoperasikan alat berat untuk mendorong truk menaiki tanjakan dalam pembangunan jalan di Distrik Mbua, Kabupaten Nduga, Papua, Rabu (23/3/2016)./Antara-Sigid Kurniawan
Prajurit Satgas Pembangunan Jalan Trans Papua Denzipur 12/OHH Nabire dan Denzipur 13/PPA Sorong Zeni TNI AD (POP 1) mengoperasikan alat berat untuk mendorong truk menaiki tanjakan dalam pembangunan jalan di Distrik Mbua, Kabupaten Nduga, Papua, Rabu (23/3/2016)./Antara-Sigid Kurniawan

Bisnis.com, JAKARTA -- Kementerian Pekerjaan Umum & Perumahan Rakyat (PUPR) melanjutkan proyek jalan nasional Trans Papua yang sempat terhenti akibat insiden penembakan di Kabupaten Nduga, Desember 2018 lalu. Pekerja konstruksi mendapat pengawalan dari pihak keamanan.


Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR, Sugiyartanto mengatakan pekerjaan konstruksi di lintas Wamena - Mumugu dilanjutkan sejak dua pekan lalu.

Dia menambahkan, pekerjaan jembatan di lintas tersebut diharapkan bisa tuntas dalam enam bulan ke depan. 


"Meskipun ada gangguan [keamanan], kontrak tetap berjalan. Dari sisi keamanan, kami koordinasi dengan Panglima [TNI]," ujarnya di Jakarta, Kamis (21/2/2019).


Sebagaimana diketahui, pada awal Desember 2018 lalu, para pekerja konstruksi diserang oleh kelompok bersenjata di Kali Yigi (Km 102+525) dan Kali Aurak (Km 103+975.

Sejumlah pekerja meninggal dunia akibat serangan tersebut. 


Di lintas Wamena - Mumugu, terdapat 35 lokasi pembangunan jembatan. Sebanyak 14 jembatan dikerjakan oleh PT Istaka Karya (Persero) dengan nilai kontrak Rp184 miliar.

Adapun 21 jembatan digarap oleh PT Brantas Abipraya dengan nilai kontrak Rp246,8 miliar. 


Menteri PUPR Basuki Hadimuljono sebelumnya mengatakan, jalan Trans Papua di segmen 5 yang menghubungkan Wamena dengan Mumugu bakal mendukung konektivitas antarwilayah dan menurunkan biaya logistik.

Ongkos logistik ke Wamena sangat mahal karena harus diangkut menggunakan pesawat udara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rivki Maulana
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper