Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BOGASARI EXPO 2017: Dorong Lahirnya Pengusaha Muda

Untuk yang pertama kalinya, PT Indofood Tbk Divisi Bogasari menggelar Bogasari Expo di Kota Yogyakarta.
Ilustrasi./.Antara-Moch Asim
Ilustrasi./.Antara-Moch Asim

Bisnis.com, JAKARTA-- Untuk yang pertama kalinya, PT Indofood Tbk Divisi Bogasari menggelar Bogasari Expo di Kota Yogyakarta.

Selain sebagai apresiasi terhadap pertumbuhan usaha makanan berbasis terigu di Provinsi Yogyakarta, Bogasari juga melihat besarnya potensi dan kreativitas anak-anak muda di Yogyakarta.

“Karena itulah tema Bogasari Expo kali ini adalah Bogasari Expo Foodpreneur, dimana Bogasari menginspirasi secara nyata kepada anak-anak muda untuk menjadi pelaku usaha baru di bidang makanan berbasis terigu," kata Ivo Ariawan Budiprabawa, Vice President Commercial Bogasari, mengutip keterangan resminya, Kamis (7/12/2017).

Lewat berbagai kegiatan di Bogex ini, dia berharap akan lahir new foodpreneur. Bogasari menargetkan 30.000 pengunjung dalam Bogasari Expo 2017.

Bogasari Expo 2017 akan berlangsung selama 3 hari di Jogja City Mall, dari 8- 10 Desember 2017. Kegiatan berlangsung selama 12 jam dari pukul 9 pagi sampai 9 malam.

Lebih jauh Ivo menjelaskan, potensi anak muda untuk menjadi pengusaha di sektor makanan berbasis terigu juga sudah tampak dalam daftar UKM Mitra Bogasari yang tergabung dalam keanggotaan Bogasari Mitra Card (BMC).

“Hampir 3.000 UKM mitra Bogasari yang menjadi anggota BMC berusia di bawah 35 tahun. Mulai dari UKM bakery, mie, pastry, pancake, cake, dan jajanan pasar. Dan kalau dilihat dari kategori usia 35-45 tahun hampir mencapai 9.000 orang,” papar Ivo.

Keberadaan anak muda yang berusia 35 tahun ke bawah, juga tampak di wilayah Provinsi DIY. Dari sekitar 1.700 UKM Mitra Bogasari di DIY, hampir 20 % adalah mereka yang berusia 35 tahun ke bawah.

Sebaliknya, untuk kelompok usia 35-45 tahun kurang lebih ada 45 %. Selain fakta ini, Bogasari juga melihat besarnya kecenderungan generasi millenials untuk berprofesi sebagai entrepreneur.

Kegandrungan dan kemahiran generasi millenials di dunia digital menjadi modal utama untuk menjadi pemain baru di era ekonomi digital. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper