Sejumlah orang mengaku tidak memiliki tabungan lagi atau jatuh miskin usai membeli rumah. Harga rumah yang cukup tinggi secara tidak langsung akan menguras isi tabungan. Alhasil, rumah idaman memang berhasil didapatkan, tapi keuangan untuk memenuhi kebutuhan harian menjadi tidak stabil.
Agar tak mengalami hal seperti itu, ada baiknya jika Anda simak sejenak ulasan berikut. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, bila tak ingin jatuh miskin usai beli rumah, di antaranya:
Menyesuaikan Pembayaran DP
Pembayaran DP (Down Payment) atau uang muka dinilai memberikan kemudahan bagi pembeli. Pembayarannya bisa dilakukan hingga DP lunas atau DP dicicil. Bila memang bisa dicicil, Anda yang memiliki tabungan sedikit bisa memanfaatkannya.
Usahakan membayar DP yang lebih besar agar cicilan per bulan menjadi lebih ringan. Namun, bila tabungan tidak cukup sesuaikan besaran DP dengan kemampuan Anda. Penyesuaian juga memperhitungkan sisa tabungan yang akan digunakan untuk keperluan lain, termasuk kebutuhan sehari-hari.
Jangka Waktu Cicilan Kredit
Agar cicilan bulanan lebih ringan, Anda bisa mengambil tenor panjang. Misalnya cicilan dilakukan di atas 15 tahun. Semakin panjang tenor, maka tanggungan per bulan juga makin kecil. Ini akan sangat membantu, bila Anda memilih bunga flat. Pastikan besaran cicilan tak lebih dari setengah gaji dan tak mengganggu kebutuhan pokok lainnya.
Beli Barang Berkala
Jika Anda sedang mencicil KPR, maka sebaiknya menahan dan mengatur diri ketika membeli barang kebutuhan. Bila benar-benar dibutuhkan, Anda bisa membeli barang secara berkala. Contohnya, membeli sebulan sekali. Dengan ini Anda akan menyelamatkan keuangan sendiri.
Misalnya Anda ingin membeli furnitur dan aksesori untuk mengisi ruang tamu. Sebaiknya cicillah satu per satu, seperti membeli sofa terlebih dahulu, lalu meja, televisi, dan seterusnya. Ini jauh lebih ringan dan stabil ketimbang membeli semua sekaligus.
TRIK PROPERTI: Cara Membeli Rumah Tanpa Menguras Tabungan
Harga rumah yang cukup tinggi secara tidak langsung akan menguras isi tabungan. Alhasil, rumah idaman memang berhasil didapatkan, tapi keuangan untuk memenuhi kebutuhan harian menjadi tidak stabil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium