Bisnis.com, MEDAN--Apakah kamu seseorang yang sedang mencari pekerjaan dengan ijazah sekolah lanjutan tingkat pertama (SLTP)? Apakah kami ingin memiliki kebebasan bekerja pada jam berapapun dan dari manapun?
Saat ini, PT Go-Jek Indonesia sedang mencari 500 orang yang siap menjadi driver dengan pendapatan bulan hingga Rp5 juta. Saat ini Go-Jek telah menjadi solusi bagi warga Jakarta, Bandung, Bali dan Surabaya untuk layanan mengirim barang, berbelanja dan berpergian di tengah kemacetan.
Adapun persyaratan untuk bergabung dengan Go-Jek yakni:
1. Memiliki motor dengan kondisi baik
2. Membawa fotocopi KTP, SIM C,STNK motor dan KK yang berlaku
3. Membawa dokumen asli surat keterangan domisili dari RT/RW
4. Membawa dokumen jaminan asli berupa BPKB/ijasah terakhir/akte lahir/KK/buku nikah pelamar
5. Usia minimal 50 tahun
6 Bersedia mengikuti pelatihan dan mematuhi peraturan serta tata tertib Go-Jek
7. Lulus evaluasi
Bila persyaratan sudah lengkap maka pelamar Go-Jek bisa datang ke Komplek Jati Junction, Jalan Perintis Kemerdekaan atau sebelum Universitas Nomensen.
Adapun fasilitas yang akan diterima oleh driver Go-Jek yakni:
1. Penghasilan tambahan rata-rata Rp5 juta
2. Fasilitas cicilan tanpa bunga HP android
3. Seragam dan helm Go-Jek
4. Bonus Rp50.000 untuk driver yang bisa mengumpulkan order sesuai target
5. Santunan kecelakaan untuk semua mitra driver di seluruh Indonesia