Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Impor Nonmigas di Banten Mulai Naik

Sekalipun pembelian barang dari luar negeri di Banten kumulatif Januari – September tahun ini turun tetapi impor nonmigas bulanan pada September meningkat.nn
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, TANGERANG—Sekalipun pembelian barang dari luar negeri di Banten kumulatif Januari – September tahun ini turun tetapi impor nonmigas bulanan pada September meningkat.

Kepala Bandan Pusat Statistik (BPS) Banten Syech Suhaimi mengatakan kumulatif Januari – September terjadi penurunan 13,86%, sedangkan khusus pada September terhadap bulan sebelumnya naik 13%.

“[Kendati turun] selama Januari – September tetap menunjukkan impor komoditas nonmigas masih sangat dominan dalam struktur impor Banten,” ujarnya mengutip data BPS, Jumat (13/11/2015).

Sejalan dengan penurunan  13,86% maka impor sampai dengan bulan kesembilan tercatat US$5,92, selama periode yang sama tahun lalu nilainya US$6,88 miliar. Perolehan impor selama Januari –September porsinya setara 79,54% dari total impor yang mencapai US$7,45 miliar.

Seiring dengan penyusutan nilai impor sampai penghujung triwulan III/2015, pembelian produk pada September dibandingkan dengan Agustus justru meningkat 13%. Dengan begini impor bulan kesembilan US$639,60 juta, sedangkan bulan sebelumnya US$566,03 juta.

“Peningkatan impor [month to month] cenderung terkait dengan penurunan harga dari komoditas nonmigas di pasar internasional,” ujar Suhaimmi.

Sementara itu secara umum nilai impor di Banten selama September naik 6,23% dibandingkan bulan sebelumnya menjadi US$748,17 juta. Nilai ini jika dibandingkan secara year on year mengalami penurunan 30,36%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper