Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Perdagangan Thomas Lembong mencatat Kawasan Ekonomi Khusus Bitung, Sulawesi Utara, masih banyak kekurangan terutama energi listrik dan infrastruktur transportasi.
Hal itu terungkap ketika Thomas Lembong melakukan perjalanan di Sulawesi Utara akhir pekan lalu. Dijelaskannya, bahwa Sulawesi Utara terkenal dengan kekurangan listrik bahkan setiap hari listrik mengalami pemadaman.
"Jadi kalau di Sulawesi Utara itu jelas sekali listrik, jelas sekali. Listrik sudah bertahun-tahun, sudah terkenal di Manado, Sulawesi Utara, tiap hari, tiap minggu padam listrik," katanya di Istana Negara Jakarta, Senin (9/11/2015).
Kemudian, kata Lembong, pola pelayaran KEK bidang perikanan, industrik kelapa dan dukungan logistik itu juga mengalami kendala. Hal ini yang harus diperbaiki untuk mempermudah akses keluar masuk barnag.
"Untuk KEK kan transportasi harusjalan, untuk barang masuk, untuk barang keluar jadi bahan baku harus bisa masuk, dan produk harus bisa keluar, itu ditentukan pelayaran, jadi pelayarannya kemana saja," ujarnya.
Ketersediaan infrastruktur ini menurut Thomas bisa dibangun oleh pemerintah maupun investor ataupun kerjasama keduanya public private partnership (PPP).
"Bisa ketiganya, bisa investor yang cari solusi, bisa juga pemerintah yang langsung atau bisa juga PPP," jelasnya.
Mendag: KEK Bitung Terkendala Listrik dan Transportasi
Menteri Perdagangan Thomas Lembong mencatat Kawasan Ekonomi Khusus Bitung Sulawesi Utara masih banyak kekurangan terutama energi listrik dan infrastruktur transportasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Akhirul Anwar
Editor : Yusuf Waluyo Jati
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

3 jam yang lalu
Para Pembeli Emas Antam yang Masih Boncos Awal Mei 2025

16 jam yang lalu
Beda Arah BlackRock dan JP Morgan di United Tractors (UNTR)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

12 menit yang lalu
Luhut Optimistis Makan Bergizi Gratis (MBG) Dukung Perputaran Ekonomi

13 menit yang lalu
Harga BBM Pertamina Terbaru per 1 Mei, Pertamax Cs Turun
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
