Bisnis.com, JAKARTA -- Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri menegaskan bahwa tugas untuk memberikan pelatihan kepada pekerja bukan hanya tanggungjawab kementerian yang dia pimpin.
Dia mencontohkan sektor pariwisata, di mana pemerintah menargetkan kunjungan sebanyak 20 juta wisatawan mancanegara pada 2019 maka Kementerian Pariwisata bertanggungjawab untuk melatih pekerja di sektor tersebut.
"Penyiapan tenaga kerja bukan hanya ada pada kami, tapi juga ada di lintas kementerian, katanya di Jakarta, Rabu (3/6/2015).
Dia menjelaskan, saat ini pemerintah memprioritaskan pembangunan di dua sektor, yakni infrastruktur dan pertanian. Artinya, kata Hanif, pembinaan di kalangan petani juga harus dilakukan.
Adapun Kementerian Ketenagakerjaan bertugas untuk menyiapkan tenaga kerja dan memberikan perluasan kesempatan kerja di industri padat karya.
"DI kami perannya hanya perluasan kesempatan kerja untuk sektor industri padat karya. Untuk yang lain kan ada kementerian teknis terkait," ujarnya.
Penyiapan Tenaga Kerja Tugas Seluruh Kementerian
Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri menegaskan bahwa tugas untuk memberikan pelatihan kepada pekerja bukan hanya tanggungjawab kementerian yang dia pimpin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Tegar Arief
Editor : Rustam Agus
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

6 jam yang lalu
Rapor Emiten Menara TOWR, MTEL dan TBIG
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

5 jam yang lalu
Kemenkeu ungkap Langkah Perbaikan Pajak untuk jaga Dunia Usaha

14 jam yang lalu
Peran PT Pelni Sambung Wilayah 3TP di Momen Mudik 2025

6 jam yang lalu
BKF Kemenkeu Klaim Penerimaan Pajak Maret 2025 Pulih

15 jam yang lalu
JRP Insurance Hadir Berikan Perlindungan di Destinasi Wisata
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
