Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Logistik dan Tata Niaga Pemicu Terbesar Inflasi

Permasalahan logistik dan tata niaga dinilai sebagai permasalahan mendasar yang memicu tingginya tingkat inflasi Indonesia.
 Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis
Bisnis.com, JAKARTA Permasalahan logistik dan tata niaga dinilai sebagai permasalahan mendasar yang memicu tingginya tingkat inflasi Indonesia.
 
Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro mengatakan kedua aspek tersebut masih menjadi penghambat menurunnya tingkat inflasi di Indonesia karena kondisi terbaiknya hanya berada pada kisaran 4,5% hingga 5%.
 
Jadi ada faktor nonmoneter maupun nonfiskal dalam pengaruh inflasi di Indonesia, kata dia seperti dikutip dalam website Kemenkeu, Senin (12/1).
 
Menurutnya, biaya logistik termasuk biaya angkut barang komoditas di Indonesia saat ini memang tergolong mahal walaupun tanpa adanya pengaruh kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Kondisi inilah yang menyebabkan tingginya harga barang-barang komoditas.
 
Terkait tata niaga, Bambang mencontohkan adanya spekulan yang sering melakukan penimbunan barang untuk memperoleh keuntungan sendiri. Penahanan barang itu, lanjutnya menunjukkan adanya tata niaga yang belum rapi.
 
Penahanan barang itu biasa dilakukan jika ada potensi kenaikan harga. Sementara, saat membelinya, pedagang ataupun spekulan masih menggunakan harga normal atau bahkan lebih rendah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper