Bisnis.com, JAKARTA – Sebanyak tiga kapal penyidik pegawai negeri sipil (PPNS) akan menenggelamkan tiga kapal ikan asing yang melakukan pencurian di wilayah perairan Indonesia di perairan Tarempa, Anambas, Kepulauan Riau, Jumat (5/12/2014).
Rencananya, eksekusi penenggelaman akan dilakukan pada pukul 10:00 WIB. Ketiga kapal tersebut ialah Kapal Pemerintah Napoleon dan Kapal Pemerintah Ketipas dari Kementerian Kelautan dan Perikanan serta Kapal Negara Bintang Laut dari Badan Koordinasi Keamanan Laut.
Hadir menyaksikan operasi tersebut di antaranya Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI Widodo, Kepala Pelaksana Harian Bakorkamla Laksamana Madya D.A. Mamahit dan Kepala Pusat Penerangan Mabes TNI Mayor Jenderal Fuad Basya.