Bisnis.com, JAKARTA—Berbeda dengan harga sayur-mayur yang relatif tidak terpengaruh penyelenggaraan Pemilu Legislatif 2014, harga bahan pangan pokok seperti beras, kedelai, jagung dan ayam potong cenderung mengalami kenaikan pada pekan ini.
Hal ini dapat dilihat dari prognosa harga yang dilansir oleh Ditjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian (PPHP) Kementerian Pertanian yang dipantau Bisnis.com hari ini, Kamis (10/4/2014), terhadap harga dari keempat komoditas tersebut.
Dari empat komoditas tersebut, hanya harga jagung yang mengalami penurunan, yakni dari Rp5.032/kg pekan lalu menjadi Rp4.856/kg pekan, sementara ketiga beras medium, kedelai dan ayam potong mengalami kenaikan dari pekan lalu.
Berikut daftar harga empat komoditas bahan pangan di level konsumen (per kilogram) April 2014
o Beras Medium
Pekan I Rp8.098
Pekan II Rp8.160
o Kedelai
Pekan I Rp8.413
Pekan II Rp8.516
o Jagung
Pekan I Rp5.032
Pekan II Rp4.856
o Ayam Potong
Pekan I Rp16.533
Pekan II Rp20.858
Sumber: Ditjen PPHP Kementan