Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Selasa (18/3/2014), Investor Soroti Berita Ini

Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Selasa (18/3/2014)
 Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Selasa (18/3/2014).

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya,  mengatakan berita yang disoroti tersebut adalah:        

Berita ekonomi global

  • Hasil awal referendum menunjukkan lebih dari 95% warga Crimea memilih memisahkan diri dari Ukraina, dan kembali bergabung dengan Rusia (WSJ)
  • Industrial production AS tumbuh 0,6% m-m di Februari setelah turun 0,2% m-m di Januari (Investing.com)
  • Empire State manufacturing index AS pada Maret naik ke 5,62 dari 4,48 (Investing.com)
  • Inflasi Zona Eropa melambat 0,7% y-y dari yang sebelumnya 0,8% y-y (Investing.com)
  • Housing Market Index AS naik ke 47 dari 46 (Investing.com)

Berita ekonomi domestik

  • Aliran dana asing yang besar dipicu oleh kembalinya kepercayaan diri investor asing terhadap Indonesia, tetapi perlu waspada terhadap risiko sudden reversal, Perry Warjiyo, Deputi Gubernur Bank Indonesia mengatakan (Jakarta Globe)
  • Menteri Keuangan (Menkeu) Chatib Basri menyatakan menguatnya indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebesar 3,84% disebabkan euforia lokal, bukan masuknya investasi dari luar negeri (Antara)
  • Bank Indonesia mencatatkan jumlah utang luar negeri  sampai Januari mencapai US$269,3 miliar atau tumbuh 7,1% y-y (Bisnis Indonesia)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper