Bisnis.com, BOGOR—PT. Perkebunan Nusantara IX (Persero) tengah menyusun roadmap revitalisasi pabrik gula miliknya. Saat ini perusahaan tersebut sudah memiliki 8 pabrik gula yang tersebar di Pulau Jawa.
Direktur Utama PTPN IX Adi Prasongko mengatakan tengah menyusun roadmap untuk merevitalisasi pabrik gula, dalam peta jalan tersebut seluruh pabrik gula sudah akan terevitalisasi pada 2018.
"Roadmap kami menargetkan revitalisasi membutuhkan waktu 4 tahun, sehingga pada 2018 seluruh pabrik diperkirakan selesai direvitalisasi,” katanya, Kamis (24/10/2013).
Saat ini, kondisi keuangan perseroan tidak memungkinkan untuk melakukan revitalisasi seluruh pabriknya. Untuk menyiasati hal ini, perusahaan berencana membangun pabrik baru yang dapat digunakan untuk memproduksi gula rafinasi.
Nantinya, hasil dari pabrik baru ini akan menjadi sumber pendanaan untuk merevitalisasi pabrik gula lainnya. "Kami telah memutar otak mencari sumber pendanaan. Strategi ini menurut kami adalah yang terbaik," katanya.