Bisnis.com, JAKARTA - Harga pangan nasional menunjukkan pergerakan yang bervariasi dengan kecenderungan naik pada Senin (3/3/2025). Harga cabai, bawang ayam dan daging sapi tercatat melonjak pada hari ini.
Menurut data dari Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS), sejumlah jenis beras mengalami penurunan harga. Harga beras kualitas bawah I tercatat turun sebesar 0,35% dibandingkan harga sebelumnya, sedangkan beras kualitas bawah II mengalami penurunan 1,09% menjadi Rp13.650 per kilogram.
Beras kualitas medium I dan II juga beragam masing-masing dengan harga terbaru tercatat Rp15.300 dan Rp15.100 per kilogram. Sementara itu, harga beras kualitas super I turun 0,3% menjadi Rp16.600, sedangkan beras kualitas super II berada di angka Rp16.150 per kilogram.
Komoditas bawang merah ukuran sedang mengalami kenaikan sebesar 4,22% dengan harga Rp39.550 per kilogram, diikuti oleh bawang putih ukuran sedang yang naik tipis ke level Rp45.350 per kilogram.
Harga cabai juga menunjukkan tren naik. Cabai merah besar mengalami kenaikan 7,86% menjadi Rp61.050 per kilogram, sementara cabai merah keriting naik 8,36% ke level Rp61.500 per kilogram. Untuk cabai rawit, baik yang hijau maupun merah, masing-masing naik menjadi Rp62.350 dan Rp91.100 per kilogram.
Harga gula pasir lokal mengalami penurunan sebesar 0,27% menjadi Rp18.600 per kilogram, sementara gula pasir premium stagnan dengan harga Rp19.650 per kilogram.
Baca Juga
Di sisi lain, harga minyak goreng curah mengalami penurunan sebesar 0,27% menjadi Rp18.600 per kilogram. Adapun, harga minyak goreng bermerek 1 dan 2 masing-masing berada di harga Rp22.100 dan Rp21.000 per kilogram.
Sumber protein seperti daging ayam mengalami kenaikan harga sebesar 2,19% menjadi Rp37.350, diikuti oleh telur ayam yang naik 0,66% menjadi Rp30.600 per kilogram.
Sementara itu, harga daging sapi kualitas 1 dan 2 masing-masing naik 2,02% dan 1,61%, dengan harga terbaru tercatat Rp141.700 dan Rp132.700 per kilogram.