Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bukan 4 Tahun, Prabowo Sebut Mampu Capai Swasembada Pangan Dalam 2 Tahun

Presiden Prabowo optimistis Indonesia mampu mencapai target swasembada pangan sebelum 4 tahun memimpin Negara
Presiden Prabowo Subianto memberikan kata sambutan dalam Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia di Ritz Carlton, Kamis (16/1/2025). Youtube Setpres RI.
Presiden Prabowo Subianto memberikan kata sambutan dalam Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia di Ritz Carlton, Kamis (16/1/2025). Youtube Setpres RI.

Bisnis.com, SUMEDANG — Prabowo Subianto optimistis Indonesia mampu mencapai target swasembada pangan sebelum 4 tahun menjabat Presiden RI.

Bahkan, target tersebut dapat tercapai pada tahun ini atau sebelum tahun kedua masa jabatan Sang Presiden.

“Saya dapat laporan dari menteri-menteri di bidang pangan bahwa sebelum tahun kedua [memimpin] kami sudah swasembada pangan kita tidak akan impor pangan lagi,” ujarnya saat meresmikan secara serentak 37 Proyek Strategis Ketenagalistrikan di 18 Provinsi di PLTA Jatigede, Sumedang, Senin (20/1/2025).

Setali tiga uang, Prabowo optimistis swasembada energi juga bisa dicapai dalam waktu dekat.

Presiden Ke-8 RI itu menyorot bahwa Indonesia saat ini adalah satu negara di dunia yang paling maju dari segi transformasi energi menjadi energi terbarukan atau green energy.

Bahkan, dia menyebut Indonesia memiliki Sumber Daya Alam (SDA) yang cukup besar serta kemampuan untuk melakukan transformasi energi.

“Saya kira kita sekarang ini menjadi salah satu di dunia sebagai negara yang mungkin termasuk paling maju di bidang transformasi energi menjadi energi terbarukan atau green energi yang mengurangi emisi karbon. Banyak negara teriak-teriak [soal energi hijau], kita tak usah teriak-teriak tapi mewujudkan. Kita mengarahkan,” pungkas Prabowo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper