Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gibran Siapkan Anggaran Khusus Untuk Bangun Sekolah Rusak

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mengatakan jika pemerintah telah menyiapkan anggaran khusus untuk bantu sekolah yang mengalami kerusakan.
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka saat meninjau program makan siang gratis di SMAN 270 Jakarta, Rabu (23/10/2024)/Bisnis-Sholahudin Al Ayyubi
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka saat meninjau program makan siang gratis di SMAN 270 Jakarta, Rabu (23/10/2024)/Bisnis-Sholahudin Al Ayyubi

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mengatakan jika pemerintah telah menyiapkan anggaran khusus untuk bantu sekolah yang mengalami kerusakan.

Orang nomor 2 RI tersebut menegaskan bahwa pihaknya tidak mau ada sekolah yang mengalami kebocoran lagi, bahkan ambruk akibat tidak mendapat perhatian khusus dari pemerintah pusat dan daerah.

Gibran memerintahkan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti kordinasi dengan Menteri Pekerjaan Umum Doddy Hanggodo untuk meninjau sekolah mana saja yang bangunannya bermasalah dan harus segera dibantu.

"Ini saya yakin Pak Menteri Pendidikan Dasar dan Menengan akan berkoordinasi dengan Menteri PU, jangan ada lagi ya sekolah yang roboh atau bocor," tuturnya di sela-sela acara Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah di Hotel Sheraton Gandaria City Jakarta, Senin (11/11).

Menurut Gibran, pemerintah pusat juga telah menyiapkan anggaran khusus untuk pembangunan sekolah di seluruh Indonesia. Gibran berharap anggaran tersebut tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oknum.

"Anggarannya sudah ada. Kita ingin agar kebijakan ini tepat sasaran. Sehingga bisa langsung kena ke penerima manfaat," kata Gibran.

Menurut Gibran, penerima bantuan khusus untuk pembangunan sekolah itu tidak hanya berlaku untuk sekolah negeri tetapi juga untuk sekolah swasta.

"Nanti silahkan Pak Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah dan Menteri PU agar berkoordinasi sekolah mana saja yang akan mendapatkan bantuan," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper