Link Daftar Progran Mudik Gratis 2024
2. Program mudik gratis dari Pegadaian
Selain Kemenhub, Pegadaian juga mengadakan program mudik gratis.
Pendaftaran program mudik gratis Pegadaian tersebut sudah dibuka sejak 13 Maret 2024 hingga hari ini yakni tanggal 15 Maret 2024. Anda dapat mendaftar melalui link www.mudikasyikpegadaian2024.com.
Keberangkatan akan dilakukan pada 5 April 2024 pukul 09:00 WIB di Kantor Cabang Kebon Nanas.
3. Mudik gratis Asabri
Asabri juga mengadakan program mudik gratis. Bahkan pendaftaran untuk program mudik gratis Asabri tersebut sudah dibuka saat ini.
Sebagai informasi, pendaftaran terbuka untuk peserta Asabri aktif dan pensiunan serta masyarakat umum. Informasi lebih lengkap bisa dilihat melalui akun Instagram @asabri_official.
4. Mudik gratis Dishub Tangerang
Untuk progran mudik gratis Dishub Tangerang, waktu pendaftaran dimulai dari 13 sampai 19 Maret 2024 pada pukul 09.00 - 14.00 WIB sampai kuota penuh.
Baca Juga
Lokasi daftar bisa dilakukan di Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang, Jalan Raya Parahu Desa Parahu Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten
Program mudik gratis yang belum dibuka pendaftarannya
5. Program mudik gratis Pemrov DKI
Melansir Jakarta.BPK.go.id, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berkontribusi untuk menyediakan kuota Mudik Gratis dengan total 27 ribu penumpang ke 19 kota di Indonesia.
Pemprov DKI sudah menyiapkan anggaran sebanyak Rp13 miliar untuk berlangsungnya program ini. Mereka juga telah menyiapkan 259 unit armada bus untuk keberangkatan arus mudik dan 210 unit untuk arus balik.
Selain itu, terdapat 13 unit truk untuk mengakut sepeda motor saat arus mudik dan 10 unit untuk arus balik. Namun program ini belum membuka pendaftaran.