Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan proses peletakan batu pertama (groundbreaking) proyek investasi milik PT Pos Indonesia di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Pada hari ini, Rabu (17/1/2024), Jokowi menyebut, konstruksi proyek Nusantara Logistik Hub oleh Pos Indonesia di IKN resmi dimulai.
"Saya menyambut baik peluncuran Nusantara Logistic Hub and Services yang merupakan kerja sama sinergi antara Pos Indoensia dengan PT Bina Karya (Persero) di Ibu Kota Nusantara," jelas Jokowi dalam siaran resmi Sekretariat Presiden, Rabu (17/1/2024).
Jokowi menuturkan, hadirnya Nusantara Logistic Hub oleh PT Pos Indonesia diharapkan mampu menunjang sejumlah infrastruktur dasar di IKN menjelang beroperasinya berbagai sektor usaha dan kantor di ibu kota baru tersebut.
"Saya harap Nusantara Logistic Hub and Services akan berkontribusi secara signifikan memicu penguatan rantai pasok domestik tak hanya di IKN tapi di seluruh kawasan Indonesia dan membuat biaya logistik semakin terjangkau, mempercepat dan mengefisienkan pergerakan logistik di seluruh kawasan Indonesia," pungkasnya.
Sebelumnya, Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi Otorita IKN (OIKN) Agung Wicaksono menuturkan bahwa setidaknya terdapat 10 proyek yang siap groundbreaking pada bulan ini.
Baca Juga
Dia menyebut, proses groundbreaking tersebut menjadi bagian dari persiapan jelang gelaran Upacara Kemerdekaan RI ke-79 yang rencananya akan digelar di IKN.
"Persiapan groundbreaking keempat yang akan menjadi di 17 Januari 2024, tepat 7 bulan sebelum upacara 17 agustus 2024 yang saat ini seluruh persiapannya sudah dimulai," jelasnya dalam agenda Media Briefing, Selasa (16/1/2024).
Berikut daftar proyek yang siap groundbreaking tahap 4 di IKN:
1. Kantor Pos Indonesia (Nusantara Logistic Hub)
2. RRI (Studio Siaran Radio)
3. Sun Hub (Area Pergudangan)
4. Jambuluwuk Hotel & Resort
5. Green Pesantren oleh BenihBaik.com
6. PT Wulandari Bangun Laksana (Nusantara Warehouse Park)
7. Kementerian PUPR (Kantor Otorita IKN)
8. Masjid Negara
9. Memorial Park
10. Kantor LPS