Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) tengah melakukan serangkaian perbaikan untuk mendukung operasional KRL Jabodetabek melintasi Jakarta International Stadium (JIS).
Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal menjelaskan, jalur KRL menuju JIS akan terbagi menjadi dua line, yakni dari Stasiun Ancol dan Stasiun Kemayoran. Dia mengatakan, saat ini Kemenhub tengah melakukan perbaikan-perbaikan terkait untuk mendukung operasional jalur tersebut.
Beberapa hal yang tengah dikerjakan oleh Kemenhub adalah perbaikan prasarana atau stasiun-stasiun di jalur tersebut, sistem elektrifikasi jalur, dan lainnya. Meski demikian, Risal tidak menyebutkan target penyelesaian perbaikan-perbaikan tersebut.
“Sedang ada perbaikan dari Balai Teknik, nanti kita lihat progresnya seperti apa,” jelas Risal setelah rapat dengar pendapat dengab Komisi V DPR RI di Kompleks Parlemen, Rabu (5/7/2023).
Sebelumnya, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono tengah dalam proses menambah akses transpostrasi publik ke Stadion Jakarta International Stadium (JIS) salah satunya pembangunan KRL.
Heru mengatakan, pembangunan KRL saat ini masih dalam proses, sebab pembangunan transportasi publik ini bersinggungan dengan pihak tol yang berada di dekat lokasi JIS.
Baca Juga
“KRL sedang berjalan karena bersinggungan dengan pihak tol yang harus dipikirkan,” ujar Heru.
Dalam proses pembangunan tersebut, Heru juga membenarkan bahwa nantinya akan dibangunan stasiun KRL untuk memudahkan para pengunjung datang ke JIS.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo menyebutkan pembagunan Stasiun sementara KRL JIS telah selesai. Kemudian, akan dilanjutkan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) untuk mempermudah akses pengunjung ke JIS.
Dia menuturkan, untuk pembangunan stasiun sementara progresnya sudah selesai di bagian peron sisi utara, dan selanjutnya akan dibangun JPO untuk akses pengunjung.
“Kami segera membangun JPO, sudah ada bantuan dari Menteri PUPR bahwa untuk pemasangan pile cap, dan ini akan dipercepat,” ujar Syafrin.