Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Otorita IKN Kantongi 29 Komitmen Investasi dari Jepang

Komitmen investasi terhadap IKN itu diteken di sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7 yang digelar di Hotel Grand Prince, Hiroshima, Jepang.
Presiden Joko Widodo menikmati suasana pagi Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur, Jumat (24/2/2022). Pada kunjungan hari ketiganya, Presiden Jokowi beserta rombongan direncanakan akan melanjutkan kegiatan peninjauan progres pembangunan proyek infrastruktur IKN. ANTARA FOTO/Setpres/Agus Suparto/sgd/foc.
Presiden Joko Widodo menikmati suasana pagi Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur, Jumat (24/2/2022). Pada kunjungan hari ketiganya, Presiden Jokowi beserta rombongan direncanakan akan melanjutkan kegiatan peninjauan progres pembangunan proyek infrastruktur IKN. ANTARA FOTO/Setpres/Agus Suparto/sgd/foc.

Bisnis.com, JAKARTA - Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) menerima 24 perjanjian investasi dan 5 nota kesepahaman dengan perusahaan asal Jepang.

Pada sela-sela rangkaian agenda Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G7 yang digelar di Hotel Grand Prince, Hiroshima, Jepang, pada Minggu (21/05/2023),  Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Bambang Susantono meneken  5 memorandum of understanding (MoU) dengan beberapa badan dan perusahaan Jepang. 

Selain itu, terdapat 24 letter of intent (LoI) diserahkan oleh perusahaan Jepang kepada OIKN di hadapan Presiden Indonesia Joko Widodo.

Adapun, 5 perusahaan Jepang yang menandatangani MoU, yaitu Japan International Cooperation Agency (JICA), Japan Bank for International Cooperation (JBIC), Japan International Association for the Industry of Building and Housing (JIBH), Japan Conference on Overseas Development of Eco-Cities (JCODE), dan Urban Renaissance Agency (UR).

Bambang menyampaikan bahwa Nusantara memiliki peluang investasi terbaik yang ada di Indonesia saat ini. Hal tersebut tercermin dari berbagai insentif yang disediakan pemerintah untuk para investor.

Dia menambahkan, Nusantara sebagai 'laboratorium hidup', yang memungkinkan para mitra untuk bereksperimen dengan ide-ide dan inovasi baru. 

Penandatanganan MOU ini menjadi awal dari kerja sama Indonesia–Jepang dalam proyek pembangunan IKN. 

Ke depannya, Bambang berharap delegasi Jepang dapat kembali datang ke IKN untuk mengeksplorasi lebih dalam mengenai perkembangan dan peluang-peluang kerja sama dan investasi yang ada.

“Kami menyambut baik berbagai jenis teknologi baru untuk diterapkan di kota kami. Dengan demikian para mitra kami memiliki kesempatan untuk menjadikan Nusantara sebagai tempat bereksperimen dalam menyalurkan ide dan inovasi,” kata Bambang dalam siaran persnya, Senin (22/5/2023).

Executive Senior Vice President JICA Yamada Junichi menyampaikan bahwa pihaknya akan memberi dukungan investasi di Indonesia terutama di IKN. 

“Investor-investor yg bernaung di bawah JICA siap mendukung investasi di Indonesia khususnya di IKN dalam bidang infrastruktur seperti revitalisasi Bandara Balikpapan dan juga sektor energi khususnya Power Supply Facilities,” kata Yamada.

Sementara itu, Chairman of the Board JBIC Tadashi Maeda menyampaikan komitmennya mendukung pembangunan IKN khususnya untuk mewujudkan IKN sebagai carbon neutral city dengan memfokuskan investasi di bidang renewable energy seperti hydropower.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper