Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Minta Pelayanan Rute Penerbangan Selektif, Ini Tanggapan Maskapai

Maskapai setuju arahan Presiden Joko Widodo terkait dengan pemilihan pelayanan rute penerbangan yang harus mengutamakan aspek produktivitas dan efisiensi.
Penumpang pesawat berada di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (22/12/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Penumpang pesawat berada di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (22/12/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA- Presiden Joko Widodo menginstruksikan agar bandara lebih selektif dalam menentukan rute penerbangan yang dilayani. Operator mendukung gagasan tersebut.

Pengusaha angkutan penerbangan yang tergabung dalam Indonesia National Air Carriers Association (Inaca) menyambut positif instruksi Kepala Negara itu.

Ketua Umum Inaca Denon Prawiraatmadja menilai instruksi Presiden sudah tepat untuk memprioritaskan pelayanan rute yang menguntungkan saja.

"Betul. Jangan sampai rute yang tidak membawa dampak keuntungan dilakukan [dilayani]," jelasnya, Selasa (27/12/2022).

Denon juga menyetujui instruksi presiden untuk melakukan pemetaan slot time penerbangan baik dalam maupun luar negeri. Hal tersebut dinilai sejalan dengan upaya maskapai untuk segera menambah armada yang beroperasi.

"Inaca menyambut hal tersebut secara positif, terlebih lagi saat ini maskapai nasional sedang berupaya untuk dapat segera menambah armada," jelasnya.

Di sisi lain, Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk. Irfan Setiaputra juga menyambut baik arahan Presiden untuk lebih selektif dalam melayani rute penerbangan.

Dia juga menepis anggapan apabila moda selektif dalam melayani rute penerbangan bakal menghambat pemulihan sektor penerbangan.

"Enggak juga. Malah lebih baik [jika lebih selektif]," terang Irfan.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut bahwa presiden memberikan penugasan untuk melakukan pemetaan slot time penerbangan dalam dan luar negeri. Dia menyebut ada sebanyak 166 permintaan slot time penerbangan.

Pemetaan tersebut, jelas Budi Karya, sejalan dengan pemulihan pasca pandemi yang sudah mencapai 71 persen untuk rute domestik dan 33 persen untuk rute mancanegara, dari level prapandemi.

"Kami ditugaskan untuk memberikan improvement bagi slot dalam negeri dan luar," jelas Budi Karya melalui YouTube Sekretariat Presiden, Senin (26/12/2022).

Di sisi lain, Budi Karya juga menyebut Presiden mengarahkan supaya lebih selektif kendati permintaan tinggi.

"Pak Presiden mengarahkan sekalipun permintaan banyak, lakukan dengan hari-hati. Harus dilihat produktivitas dari konektivitas itu efisien apa enggak. Kalau tidak, jangan terlalu diberikan kesempatan," tuturnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dany Saputra
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper