Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hutama Karya Kebut Gedung Parkir TMII untuk KTT G20

Pembangunan Eco Green Parking Building sebagai fasilitas Taman Mini Indonesia Indah atau TMII ini sudah memasuki tahap penyelesaian akhir.
taman mini
taman mini

Bisnis.com, JAKARTA - PT Hutama Karya menargetkan proyek Eco Green Parking Building di Taman Mini Indonesia Indah atau TMII rampung tiga bulan lebih cepat dari waktu yang ditetapkan dalam kontrak dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Direktur Operasi II Hutama Karya Ferry Febrianto mengatakan pihaknya menargetkan proyek senilai Rp186,035 miliar ini rampung pada 31 September mendatang, atau lebih cepat 3 bulan dari target waktu pengerjaan dalam kontrak.

“Dalam pembangunan Eco Green Parking Building ini, kami mengerjakan pekerjaan struktur, pekerjaan arsitektur, mekanikal, elektrikal, perpipaan serta landscape dari area Eco Green Parking Building. Selain itu, konsep dari revitalisasi gedung parkir TMII ini memang cukup berbeda karena mengedepankan konsep yang ramah lingkungan” ujar Ferry dalam keterangan resminya, Rabu (7/9/2022).

Ferry menjelaskan kontrak pekerjaan telah ditandatangani awal tahun lalu di Gedung Kementerian PUPR pada 28 April 2022. Sejak dimulai konstruksinya, Hutama Karya sudah memberikan hasil progres mulai dari serah terima lahan per-tanggal 15 Mei 2022, pekerjaan ini sudah rampung dalam waktu 138 hari kalender atau 100 hari lebih awal dari kontrak 240 hari kalender.

Dengan demikian, pembangunan Eco Green Parking Building ini sudah memasuki tahap finishing dengan sisa pekerjaan di antaranya pekerjaan fasad bangunan dan cat, pekerjaan landscape, tempat pembuangan sampah, power house, dan tescom mekanikal, elektrikal, dan perpipaan.

“Kami mengedepankan 3 faktor utama dalam pembangunan sebuah proyek, yaitu Biaya, Mutu, dan Waktu. Tiga faktor ini lah yang kita tuangkan pada seluruh proyek yang Hutama Karya bangun, termasuk dalam proyek gedung parkir ini. Dengan cepatnya progres pembangunan ini, tentunya sebuah prestasi dan apresiasi baik dari owner atas performa baik yang perlu kita lanjutkan. Hingga saat ini pembangunan Eco Green Building Parking ini mencapai 98,16 persen,” paparnya.

Eco Green Building Parking memiliki luas bangunan 25.736,3 meter persegi (m2). Gedung ini dilengkapi dengan 1 basement dan terdiri atas 3 lantai. Gedung tersebut nantinya mampu menampung 1026 kendaraan diantaranya 20 slot parkir untuk bus, 578 untuk mobil, 364 untuk motor, 50 untuk sepeda, serta parkiran khusus difabel sebanyak 14 slot.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper