Bisnis.com, JAKARTA – Perluasan sistem ganjil genap di 25 ruas jalan DKI Jakarta mulai berlaku hari ini, Senin (6/6/2022). Adanya pemberlakuan ganjil-genap ini, TransJakarta pun memberikan beberapa penyesuaian.
Dilansir keterangan resminya, Minggu (5/6/2022), Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transjakarta Anang Rizkani Noor menjelaskan bahwa penyesuaian yang dilakukan berupa mengaktifkan kembali atau aktivasi rute.
Selain itu, TransJakarta juga menyesuaikan waktu operasional hingga mengubah titik pemberhentian akhir pada beberapa layanan. Anang menjelaskan bahwa kebijakan itu agar dapat mempermudah masyarakat yang terdampak kebijakan ganjil-genap dalam bermobilitas ke tempat tujuan dengan aman, nyaman, dan tepat waktu.
Berikut penyesuaian layanan TransJakarta terhitung mulai Senin 6 Juni 2022
Rute Reaktivasi
1. Rute Depok-BKN (D11)
Melayani setiap hari kerja mulai pukul 05.00-10.00 WIB dan 15.00-21.00 WIB dengan tarif reguler Rp3.500.
2. Cinere-Kuningan (D31)
Mengalami perubahan rute menjadi melalui Tol Depok-Antasari. Adapun rute ini melayani setiap hari kerja dengan tarif Rp20.000.
Jam operasional dari Cinere: Keberangkatan awal pukul 05.50 WIB dan pukul 06.40 WIB untuk keberangkatan terakhir. Jam operasional dari Kuningan: Keberangkatan awal pukul 16.45 WIB dan pukul 17.30 WIB untuk keberangkatan terakhir.
3. Bekasi Timur-Semanggi (B21)
Ini merupakan kependekan dari rute Bekasi Timur-Grogol. Melayani setiap hari kerja mulai pukul 05.00-22.00 WIB dengan tarif Rp3.500.
Penyesuaian Waktu Operasional:
1. Kampung Melayu-Tanah Abang
(5F) beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00-22.00 WIB.
2. Ragunan-Halimun (Koridor 6)
Beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00-22.00 WIB.
3. Ragunan-Monas via Kuningan (6A)
Beroperasi setiap hari kerja mulai pukul 05.00-22.00 WIB.
4. Ragunan-Monas via Semanggi (6B)
Beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00-22.00 WIB.
Perubahan Titik Pemberhentian Akhir:
1. Senen-Bundaran Senayan (1P)
Titik pemberhentian akhir menjadi Senen-Blok M via Jalan Pattimura.
2. Kampung Rambutan-Pancoran (7D)
Titik perhentian menjadi Kampung Rambutan-Halte Pancoran Tugu.