Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Puncak Arus Balik Sudah Lewat, Jumlah Pemudik Bakal Terus Naik

Kemenhub memprediksi jumlah pemudik bakal terus naik kendati puncak arus balik sudah lewat.
Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Raya Kalimalang, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (7/5/2022). Ruas jalan arteri Kalimalang arah Bekasi terpantau mengalami kepadatan kendaraan hingga sekitar empat kilometer imbas dari diberlakukannya sistem satu jalur (one way) di Tol Jakarta-Cikampek./Antara
Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Raya Kalimalang, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (7/5/2022). Ruas jalan arteri Kalimalang arah Bekasi terpantau mengalami kepadatan kendaraan hingga sekitar empat kilometer imbas dari diberlakukannya sistem satu jalur (one way) di Tol Jakarta-Cikampek./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi terjadi kenaikan jumlah pemudik mulai Minggu (8/5/2022), kendati puncak arus balik sudah terjadi Sabtu (7/5/2022).

Berdasarkan data sementara yang dihimpun dari Posko Angkutan Lebaran Terpadu 2022, jumlah pergerakan angkutan umum tercatat sebanyak 1,03 juta penumpang pada Sabtu (7/5/2022) atau H+4 kemarin. Jumlah tersebut menjadi yang tertinggi sejak H-7 Lebaran.

Pemantauan pergerakan penumpang mudik pada tahun ini dilakukan di 111 terminal bus, 16 pelabuhan penyeberangan, 50 bandar udara, 110 pelabuhan laut, dan 13 Daop/Divre.

"Jumlah pergerakan arus balik diprediksi akan terus meningkat," ucap Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati dalam siaran pers, Minggu (8/5/2022).

Pada H+4 kemarin, jumlah pergerakan penumpang di angkutan umum mencetak rekor tertinggi sejak hari kedua Lebaran serta keseluruhan sejak awal arus mudik pada Senin (25/4/2022).

Adapun, jumlah pergerakan penumpang di masing-masing moda angkutan pada H+4 kemarin jika dibandingkan dengan hari biasa (16 April 2022), yakni:

a. Pada angkutan jalan (angkutan bus), jumlah penumpang pada H+4 Lebaran adalah 231.171 penumpang, atau meningkat sebesar 268,3 persen jika dibandingkan dengan hari biasa yakni 62.760 penumpang;

b. Pada angkutan kereta api, jumlah penumpang pada H+4 sebesar 156.678 penumpang, atau meningkat 223,9 persen jika dibandingkan dengan hari biasa yakni 48.372 penumpang;

c. Pada angkutan udara, jumlah penumpang pada H+4 sebesar 226.631 penumpang, atau meningkat sebesar 115,6 persen jika dibandingkan dengan hari biasa yaitu 105.101 penumpang;

d. Pada angkutan laut, jumlah penumpang pada H+4 sebesar 92.680 penumpang, atau meningkat 361,9 persen jika dibandingkan dengan hari biasa yaitu 20.064 penumpang;

e. Pada angkutan penyeberangan, jumlah penumpang pada H+4 adalah 330.249 penumpang, atau meningkat sebesar 494,8 persen jika dibandingkan dengan hari biasa sebesar 55.525 penumpang. 

Sementara itu, pergerakan pada moda angkutan penyeberangan masih merupakan yang tertinggi secara kumulatif sejak H-7 sampai dengan H+4 Lebaran 2022. Secara total, pergerakan penumpang selama kurang lebih dua pekan mencapai 3,07 juta penumpang.

"Hingga H+4 kemarin, total pergerakan penumpang angkutan umum pada angkutan lebaran tahun ini mencapai 10.295.673 penumpang," jelas Adita.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dany Saputra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper