Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KAI Gantungkan Asa Pemulihan Kinerja Lewat Mudik Lebaran

KAI menggantungkan harapan pemulihan kinerja perseroan usai pandemi melalui mudik Lebaran 2022.
Suasana di stasiun Pasar Senen, Jakarta menjelang mudik Lebaran 2022 mulai dipadati pemudik pada Kamis, 14 April 2022 / Bisnis-Szalma Fatimarahma.
Suasana di stasiun Pasar Senen, Jakarta menjelang mudik Lebaran 2022 mulai dipadati pemudik pada Kamis, 14 April 2022 / Bisnis-Szalma Fatimarahma.

Bisnis.com, JAKARTA - Masa angkutan mudik lebaran oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero) dimulai hari ini, Jumat (22/4/2022), sampai dengan Jumat (13/5/2022) mendatang. Angkutan mudik lebaran oleh KAI kali ini diwarnai oleh imbauan untuk menegakkan protokol kesehatan serta harapan pemulihan untuk perseroan.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi hari ini memimpin Apel Gelar Pasukan Angkutan Lebaran 2022 di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat (22/4/2022). Budi meminta agar para petugas dapat melayani para penumpang kereta api dengan ramah, sambil mengimbau para penumpang untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan

Budi juga menyampaikan bahwa animo masyarakat untuk mudik sangat tinggi pada tahun ini. Oleh karena itu, dia berpesan agar seluruh petugas bisa mengawal pergerakan penumpang dengan cermat serta memastikan terlaksananya protokol kesehatan dan aturan perjalanan terus ditegakkan.

Budi juga mengimbau agar tidak terjadi antrean yang berpotensi menimbulkan penumpukkan penumpang. Untuk itu, dia berpesan agar pemudik menghindari kepadatan di hari tertentu dan berangkat mudik lebih awal.

"Idealnya mudik di tanggal 23 s.d 27 April. Sebisa mungkin hindari melakukan perjalanan di hari puncak [28-30 April 2022]," ujar Budi, dikutip dari siaran pers, Jumat (22/4/2022).

Sesuai dengan aturan Kemenhub yang tertuang dalam Surat Edaran (SE) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) No. 49/2022, syarat untuk menggunakan layanan kereta api jarak jauh yakni harus sudah mendapatkan vaksin dosis ketiga (booster).

Oleh sebab itu, hasil negatif Covid-19 rapid test antigen atau RT-PCR masih diwajibkan bagi pemudik yang baru mendapatkan vaksin dosis pertama atau kedua.

"Kami mengajak masyarakat untuk segera melakukan vaksin booster sehingga perjalanan kereta api menjadi sehat dan nyaman selama masa Angkutan Lebaran ini," jelas Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo.

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan tentunya angkutan Lebaran diharapkan bisa berkontribusi besar bagi kinerja di 2022. Dengan masa angkutan Lebaran selama tiga pekan, diharapkan ada kontribusi signifikan untuk mendongkrak kinerja yang sempat turun akibat pandemi.

"Seperti diketahui KAI begitu terpukul seketika terjadi pandemi Covid-19. Pendapatan jauh menurun," ujar Joni.

Wajar, pengoperasian kereta api pun belum maksimal seperti sebelum adanya pembatasan pergerakan masyarakat. Contohnya, KA Argo Parahyangan bisa beroperasi sampai dengan 40 perjalanan setiap harinya pada 2019. Pada tahun ini, dengan berbagai pelonggaran pembatasan Covid-19, jumlah perjalanan yang dioperasikan pun belum sampai separuhnya dari 2019.

"Karena adanya berbagai persyaratan yang harus dipenuhi oleh masyarakat. Jadi perbandingannya masih jauh dengan 2019," kata Joni.

Di sisi lain, kapasitas yang disediakan angkutan lebaran tahun ini pun belum mencapai level prapandemi. Pada masa angkutan Lebaran 2019 (26 Mei-16 Juni), kereta api jarak jauh melayani sebanyak 3,6 juta penumpang. Pada angkutan Lebaran 2022, KAI hanya menyediakan kapasitan untuk 2,55 juta penumpang.

Pada Angkutan Lebaran 2022 ini, total terdapat 4.552 perjalanan kereta api jarak jauh dengan kapasitas tempat duduk mencapai 2.557.612 (2,55 juta) tempat duduk.

Sampai dengan hari ini, Jumat (22/4/2022), KAI baru menjual 1.284.413 (1,28 juta) tiket kereta api jarak jauh atau 50 persen dari total tiket yang disediakan.

KAI mencatat rute-rute favorit masyarakat pada masa angkutan lebaran tahun ini yaitu Jakarta–Surabaya pp, Jakarta–Yogyakarta pp, dan Jakarta–Malang pp.

Sementara itu, tanggal keberangkatan favorit masyarakat untuk arus mudik yaitu 30 April dan 29 April, sedangkan untuk arus balik yaitu 7 Mei dan 8 Mei 2022.

Kontribusi angkutan mudik Lebaran 2022 diharapkan bisa menggenjot pendapatan perseroan nantinya. Apalagi, selama dua tahun belakangan pergerakan masyarakat menggunakan kereta api menurun karena berbagai persyaratan dan pembatasan.

Angkutan Motor Gratis

Selain mengangkut pemudik, KAI akan ikut membantu layanan angkutan motor gratis. Layanan tersebut ditujukan untuk mengantisipasi banyaknya pemudik yang berencana untuk menggunakan sepeda motor. Kemenhub memprediksi terdapat sekitar 17 juta orang bakal memakai sepeda motor saat arus mudik Lebaran 2022.

KAI Logistik akan kembali melayani Program Angkutan Sepeda Motor Gratis (Motis) melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan RI tahun ini.

Manager Public Relations & CSR KAI Logistik Adjeng Putri mengatakan kuota yang disiapkan yakni 9.280 sepeda motor. Pendaftaran untuk angkutan Motis dibuka sejak Rabu (20/4/2022), sampai dengan Minggu (8/5/2022).

Adjeng mengatakan bahwa kuota angkutan Motis sudah terisi sebanyak 1.350 pendaftar atau sepeda motor sampai dengan Kamis (21/4/2022) pukul 16.00 WIB. Dia menyampaikan bahwa rute favorit angkutan Motis yakni ke Jawa Tengah dan Yogyakarta.

"Tiga stasiun tujuan dengan peminat yang paling banyak di antaranya Kutoarjo, Semarang Tawang dan Lempuyangan dengan stasiun keberangkatan dari Jakarta Gudang," jelas Adjeng, Kamis (21/4/2022).

Adapun, Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menunjuk KAI Group melalui KAI Logistik untuk melayani angkutan Motis 2022 dengan waktu pelaksanaan angkutan mulai 26 April-09 Mei 2022. Penunjukkan KAI Logistik merupakan yang kedua kalinya.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulfikri menyebut program ini bertujuan untuk mengakomodasi antusiasme masyarakat dalam melakukan mudik. Seperti diketahui, sebanyak 85 juta masyarakat berencana untuk melakukan perjalanan mudik dan 47 persen di antaranya menggunakan transportasi darat, termasuk sepeda motor.

Zulfikri mengkhawatirkan risiko keselamatan yang tinggi jika memaksakan diri untuk mudik dengan kendaraan roda dua. Program Motis diharapkan bisa meningkatkan minat masyarakat untuk beralih dari kendaraan roda dua dan memanfaatkan layanan yang disiapkan oleh pemerintah.

Layanan Motis dibuka untuk pemudik yang sudah membeli tiket kereta api, serta pemudik yang juga menggunakan bus atau jasa travel.

"Tentu antusiasme masyarakat yang besar perlu kita antisipasi agar mudik dapat dilaksanakan dengan selamat, aman, dan menimbulkan rasa bahagia bagi pelakunya," jelas Zulfikri, dikutip dari siaran pers, Kamis (21/4/2022).

Angkutan Motis 2022 melayani berbagai rute dengan perjalanan pulang pergi (PP), dan tersedia di dua jalur yaitu Lintas Utara dimulai dari Stasiun Jakarta Gudang, Stasiun Cirebon Prujakan, Stasiun Tegal, Stasiun Pekalongan, dan Stasiun Semarang Tawang.

Kemudian, untuk Lintas Selatan dimulai dari Stasiun Jakarta Gudang, Stasiun Cirebon Prujakan, Stasiun Purwokerto, Stasiun Kroya, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Lempuyangan, Stasiun Klaten, dan Stasiun Purwosari.

Pemerintah menyediakan kuota harian sejumlah 928 unit motor yang diangkut menggunakan dua (2) kereta api dengan rangkaian masing-masing delapan gerbong bagasi (Gerbong B), dan akan berjalan setiap hari selama periode arus mudik pada 26-30 April 2022. Setelah itu, angkutan Motis dilanjutkan pada periode arus balik pada 5-9 Mei 2022.

Selama pengiriman, peserta juga dapat melakukan pelacakan secara mandiri melalui aplikasi KAI Access maupun website kalogistics.co.id dengan memasukkan nomor resi pengiriman.

Selama penyelenggaraan program, seluruh rangkaian proses angkutan mulai dari penerimaan, pengepakan/packing, pemuatan ke dalam gerbong, pembongkaran dari gerbong hingga penyerahan kepada peserta motis, akan dilayani oleh KAI Logistik selaku pihak penyelenggara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dany Saputra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper