Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dukung Tes Pramusim MotoGP 2022, AP I Siapkan 365 Personel

PT Angkasa Pura Support (APS) menyiapkan sedikitnya 365 personel untuk mendukung Tes Pramusim MotoGP 2022.
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing Miguel Oliveira (depan) melaju di depan para pembalap lainnya pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat (11/2/2022). /Antar Foto-Andika Wahyu-YUrn
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing Miguel Oliveira (depan) melaju di depan para pembalap lainnya pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat (11/2/2022). /Antar Foto-Andika Wahyu-YUrn

Bisnis.com, JAKARTA – PT Angkasa Pura I atau AP I bersama anak usahanya PT Angkasa Pura Support (APS) menyiapkan sedikitnya 365 personel untuk memastikan keamanan, kebersihan dan kenyamanan gelaran Tes Pramusim MotoGP 2022 di Mandalika yang berlangsung 11-13 Februari 2022. 

Direktur Utama AP I Faik Fahmi mengatakan sinergi keduanya diberikan melalui penyediaan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk pekerjaan Cleaning Service & Waste Management serta Security selama Tes Pramusim MotoGP 2022 melalui kerja sama dengan ITDC Nusantara Utilitas (ITDC NU).

“Setidaknya ada sebanyak 365 personel baik dari Angkasa Pura I dan APS terlibat untuk memastikan keamanan, kebersihan dan kenyamanan bagi pembalap, crew, official team, media, dan seluruh penonton yang hadir pada Tes Pramusim MotoGP di Mandalika,” ujarnya dikutip Minggu (13/2/2022).

Faik menuturkan dari 365 personel yang terlibat, sebanyak 233 orang merupakan petugas cleaning service. Sebaliknya, untuk petugas keamanan berjumlah 133 orang dengan 40 orang diantaranya merupakan petugas keamanan yang telah memiliki pengalaman tinggi dalam pengamanan objek vital bandara dan memiliki lisensi dalam pengoperasian X-Ray dan WTDM.

Lebih lanju,t dia menyebut hampir seluruh tenaga kerja yang direkrut oleh APS untuk mendukung kegiatan internasional ini merupakan warga asli NTB dan masyarakat dari enam desa penyangga di KEK Mandalika.

"Ini merupakan bentuk kepedulian kami untuk dapat membantu meningkatkan partisipasi dan keterlibatan warga sekitar serta mendorong pertumbuhan ekonomi secara berkelanjutan,” tambah Faik.

Sebagai informasi, APS merupakan anak usahay Angkasa Pura I yang bergerak di bidang layanan property-maintenance yang komprehensif dan terpadu, serta layanan pendukung lainnya yang dibutuhkan dalam pengelolaan sebuah bandar udara dengan standar kualitas internasional. 

Melalui penyediaan sistem, layanan dan peralatan, APS mendukung induk perusahaan dalam memberikan layanan terbaik bagi penumpang ataupun pengunjung bandar udara di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rahmi Yati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper