1. Cara Daftar Online dan Syarat Dapat Bantuan UMKM dari Facebook Rp31 Juta. Ditutup 2 November!
Facebook Indonesia baru-baru ini mengumumkan peluncuran Program Hibah atau Bantuan untuk UMKM di Indonesia. Bantuan tersebut diberikan kepada pelaku UMKM yang bisnisnya terdampak pandemi Covid-19.
Untuk memberikan kesempatan lebih besar bagi usaha kecil, Facebook telah memperpanjang batas waktu pendaftaran menjadi 2 November 2020.
Baca berita selengkapnya di sini.
2. Hati-Hati! Ada Kecelakaan Beruntun di Tol Layang Jakarta-Cikampek
PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat terjadi kepadatan arus lalu lintas di beberapa titik jalan tol Jakarta—Cikampek dan Jakarta—Cikampek layang.
Widiyatmiko Nursejati, General Manager Representative Office 1 Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division, menjelaskan bahwa pada Km 10 terjadi kepadatan akibat pertemuan volume lalu lintas di simpang susun Cikunir.
Baca berita selengkapnya di sini.
3. Rencana Vaksinasi Banyak Dipersoalkan, Ini Jawaban Menohok Sri Mulyani
Pemerintah menjawab polemik tentang percepatan proses pengadaan vaksin yang oleh sebagian kalangan, kandidat vaksin yang masuk radar pemerintah diragukan efektivitasnya.
Pengadaan vaksin menjadi salah satu prioritas pemerintah dalam waktu dekat. Meski berharap cepat ditemukan, pemerintah menegaskan kandidat vaksin yang akan disalurkan kepada masyarakat tetap mengacu kepada standar dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Baca berita selengkapnya di sini.
4. AP II Tambahkan Faskes PCR Test di Bandara Soekarno-hatta
PT Angkasa Pura II (Persero) memperkenalkan fasilitas kesehatan (healthcare facilities) guna mendukung bisnis inti pengelolaan bandara di tengah pandemi Covid-19. Fasilitas ini memungkinkan dilakukannya pengetesan PCR Test.
Fasilitas kesehatan ini seperti fasilitas rapid test yang tersedia di sejumlah bandara yang dikelola perseroan. Fasilitas yang terbaru adalah fasilitas PCR Test yang di bangun di koridor kedatangan internasional Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
Baca berita selengkapnya di sini.
5. Pembiayaan Korporasi Mulai Cair, Ini 6 Penerimanya
Pemerintah akhirnya memaparkan perkembangan terbaru pencairan pembiayaan korporasi yang menjadi salah satu program pemulihan ekonomi nasional atau PEN.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bahwa sampai dengan bulan Oktober 2020 pembiayaan yang sudah direalisasikan umumnya dalam bentuk penyertaan modal negara (PMN) yang dicairkan ke enam perusahaan milik negara.
Baca berita selengkapnya di sini.