Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ikappi: 382 Pedagang Positif Covid-19

Sebanyak 382 pedagang di 64 pasar berbagai daerah tercatat positif Covid-19.
Ilustrasi pasar. /Bisnis.com
Ilustrasi pasar. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (Ikappi) menemukan 382 pedagang di 64 pasar berbagai daerah positif Covid-19.

Ketua Bidang Infokom DPP Ikappi Reynaldi Sarijowan menuturkan bahwa dari pedagang yang positif menyebabkan korban meninggal mencapai 25 orang. Dia menjelaskan bahwa hal ini wajib menjadi perhatian bagi pengelola pasar untuk memastikan keamanan transaksi jual beli di pasar tradisional.

“Pasar tradisional adalah pusat pertemuan pedagang dan pembeli, ujung dari distribusi pangan rakyat. Pasar itu tempat yang potensi penyebarannya sangat tinggi, karena pola transaksi dengan tawar menawar dan menggunakan uang kertas makanya penting ada protokol dan mendorong kedisiplinan pengelola dan pedagang,” terangnya lewat siaran persnya, Rabu, (3/6/2020).

Menurutnya, Ikappi telah menyebar panduan singkat protokol bagi pengelola dan para pedagang yang bisa dengan cepat dan mudah dipahami. Di antaranya agar pengelola pasar mengatur ulang jarak lapak antar pedagang satu dengan yang lain.

Kemudian, pengelola pasar melakukan tes suhu kepada pengunjung sebelum masuk pasar. Pengelola pasar atau pedagang harus mempersiapkan skat plastik antar pedagang dan pembeli untuk keamanan bersama. Pedagang dan pembeli juga wajib memakai masker di lingkungan pasar sekaligus selalu menjaga jarak dengan pembeli minimal 1 meter.

"Selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan setelah melakukan transaksi dan interaksi. Pengelola pasar juga harus mempersiapkan tempat pencuci tangan di masing-masing blok pasar sekaligus penyemprotan desinfektan," ujarnya.

Dia mengklaim bahwa pihaknya telah melakukan kerja sama dengan pemerintah daerah di beberapa provinsi, dan beberapa daerah telah menjalani rapid test atau swap di pasar.

“Contohnya kota padang Saat Ini telah melewati tahapan protokol kesehatan di pasar. Dan pasar di padang Kami nyatakan sebagai psar paling aman di Indonesia,” pungkasnya

Data Pedagang Positif Covid-19, per 3 Juni 2020:

  1. Psr. Raya Padang, Sumbar 113 orang positif - meninggal 3 orang.
  2. Psr. Payakumbuh, Sumbar 2 orang positif
  3. Psr. kupang Gunung, Jatim 2 orang positif - meninggal 1 orang.
  4. Psr. Krian, Jatim 2 orang positif.
  5. Psr. Larangan, Jatim 1 orang positif.
  6. Psr. Rebo Purwakarta, Jabar 2 orang positif.
  7. Psr. Induk Gadang, Jatim 1 orang positif.
  8. Psr. Mardika, Maluku 4 orang positif -  meninggal 1 orang.
  9. Psr. Asem Payung, Jatim 1 orang positif.
  10. Psr. Cisalak, Jabar 3 orang positif.
  11. Psr. Simo Gunung, Jatim 4 orang positif.
  12. Psr. Simo I, Jatim 3 orang positif - meninggal 2 orang.
  13. Psr. Jojoran I, Jatim 1 orang positif - meninggal 1 orang.
  14. Psr. PPI, Jatim 23 orang positif -  meninggal 2 orang.
  15. Psr. Kapasan, Jatim 2 orang positif.
  16. Psr. PGS, Jatim 4 orang positif.
  17. Psr. Keputran, Jatim 9 orang positif - meninggal 1 orang.
  18. Psr. Sungai Penuh, Jambi 1 orang positif.
  19. Psr. Kerinci, Jambi 1 orang positif.
  20. Psr. Bangli, Bali 1 orang positif.
  21. Psr. Bondalem, Bali  15 orang positif.
  22. Psr. Dibal, Jateng 1 orang positif.
  23. Psr. Sentra Antasari, Kalsel 1 orang positif - meninggal 1 orang meninggal.
  24. Psr Bandar Buat, Sumbar 1 orang positif.
  25. Psr. Kranji Baru, Bekasi 1 orang positif.
  26. Psr. Wisma Asri, Bekasi 2 orang positif.
  27. Psr. Bogor 1 orang positif.
  28. Psr. Lakessi, Sulsel 2 orang positif.
  29. Psr. Hamadi, Papua 10 orang positif.
  30. Psr. Kasih, Kupang 1 orang positif - meninggal 1 orang.
  31. Psr. Banjaran, Jatim 1 orang positif.
  32. Psr. Induk Bojonegoro, Jatim 17 orang positif -  meninggal 3 orang.
  33. Psr. Pinasungkulan, Sulut 4 orang positif - meninggal 1 orang.
  34. Psr. Kramat Jati, Jakarta 4 orang positif.
  35. Psr. Lima, Kalsel 1 orang posituf - meninggal 1 orang.
  36. Psr. Genteng Baru, Jatim 1 orang positif.
  37. Psr. Pagi Jateng 1 orang positif.
  38. Psr. Lembor, NTT 3 orang positif.
  39. Psr. Juwangi, Jateng 2 orang positif.
  40. Psr. Tumenggungan, Jateng 1 orang positif.
  41. Psr. Mandalika, NTB 1 orang positif - meninggal 1 orang.
  42. Psr. Kaso, Jatim 1 orang pisitif.
  43. Psr. Sawahan, Jatim 1orang positif.
  44. Psr. Perumnas Klender, Jakarta 21 orang positif.
  45. Psr. Besar Kota Batu, Jatim 2 orang positif.
  46. Psr. Antri, Jabar 2 orang positif.
  47. Psr. Kobong, Jateng 28 orang positif.
  48. Psr. Sipon, Tangerang 3 orang positif.
  49. Psr. Sumber, Jabar 2 orang positif.
  50. Psr. Kebon Semai, Sulsel 3 orang positif - 1 orang meninggal
  51. Psr. Kebun Bunga, Sumsel  1 orang positif.
  52. Psr. Blado, Jateng 9 orang positif.
  53. Psr. Bandar, Jateng 4 orang positif.
  54. Psr. Poiton, Jatim 1 orang positif.
  55. Psr. Cileungsi, Bogor 16 orang positif - meninggal 1 orang.
  56. Psr. Besar, Kalteng 27 orang - meninggal 1 orang.
  57. Psr. Segar, Kaltim 2 orang positif - meninggal 2 orang.
  58. Psr Peterongan, Jatim 1 orang positif.
  59. Psr. Pabuaran, Jatim 1 orang positif.
  60. Psr. Oro-Oro Dowo, Jatim 1 orang positif - meninggal 1 orang.
  61. Psr. Sukatani, Jabar 1 orang positif.
  62. Psr. Ratu, Jateng 1 orang positif.
  63. Psr. Tanjung Anyar, Jatim 1 orang positif.
  64. Psr. Mester, Jakarta 1 orang positif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper