Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AP II Gandeng Grup Astra Buat Layanan Digital Bandara, Apa Saja Layanannya?

Astra Digital secara resmi akan menyediakan tiga layanan berbasis aplikasi di Bandara Soekarno-Hatta yaitu Cariparkir untuk memesan slot parkir reguler dan parkir inap khusus mobil, Movic untuk penyewaan mobil, dan Sejalan untuk memesan tiket bus.
Calon penumpang menunggu keberangkatan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Banten, Minggu (24/6/2018). Penumpang selama arus mudik dan balik di Bandara Soeta mencapai 3 juta penumpang selama H-8 sampai H+6 Hari Raya Idul Fitri atau naik  5,82% dari tahun lalu./Bisnis-Felix Jody Kinarwan
Calon penumpang menunggu keberangkatan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Banten, Minggu (24/6/2018). Penumpang selama arus mudik dan balik di Bandara Soeta mencapai 3 juta penumpang selama H-8 sampai H+6 Hari Raya Idul Fitri atau naik 5,82% dari tahun lalu./Bisnis-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Angkasa Pura II (Persero) dan PT Astra Digital Internasional, anak usaha dari PT Astra International Tbk., mengembangkan digitalisasi layanan mobilitas bagi pengguna Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng Tangerang. 

Direktur Utama Angkasa Pura (AP) II Muhammad Awaluddin mengatakan Astra Digital secara resmi akan menyediakan tiga layanan berbasis aplikasi di Bandara Soekarno-Hatta yaitu Cariparkir untuk memesan slot parkir reguler dan parkir inap khusus mobil, Movic untuk penyewaan mobil, dan Sejalan untuk memesan tiket bus.

“Kami sedang mempersiapkan banyak layanan dan operasional berbasis digital kemudian Astra Digital hadir membawa solusi untuk mobilitas. MoU ini akan memastikan layanan itu sesuai dengan prosedur yang ada serta terkait business process, dan sebagainya," katanya dalam siaran pers, Rabu (9/10/2019).

Menurutnya, komitmen bersama tersebut mampu meningkatkan customer experience di bandara berkode CGK. Terlebih, transformasi digital sudah dijalankan AP II sejak 3 tahun lalu dengan tujuan utama mewujudkan layanan hassle-free, stress-free, dan confussion-free di bandara.

Dia menambahkan seluruh bandara yang dikelola kini dikembangkan dengan konsep smart connected yang berarti memiliki layanan terintegrasi melalui digitalisasi.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Astra International Paulus Bambang Santoso mengatakan, MoU yang ditandatangani merupakan langkah awal sinergi yang baik antara BUMN dan swasta.

“Yang paling penting adalah kita bersama menunjukkan kita punya momenth of truth Indonesia di bandara. Begitu orang masuk bandara, merasakan keramahan Indonesia lewat bandara," kata Paulus.

Dia menuturkan layanan mobilitas berbasis digital melalui aplikasi Cariparkir, Movic, dan Sejalan yang dimiliki Astra Digital merupakan starting point yang baik dalam menjadikan bandara sebagai Gerbang Indonesia yang ramah.

Menurutnya, kerja sama ini adalah permulaan yang bagus supaya menjadikan CGK sebagai lobi Indonesia.

Astra Digital dan AP II akan terus berinovasi untuk meningkatkan pelayanannya secara digital kepada seluruh masyarakat. Tidak tertutup kemungkinan Astra Digital menambah pelayanannya di bandara selain yang disebut di atas.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hendra Wibawa
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper