Bisnis.com, JAKARTA — Lembaga Manajemen Aset Negara telah merealisasikan pembayaran pengadaan lahan proyek strategis nasional pelabuhan dan jalur kereta api tahun 2017 sebanyak Rp1,036 triliun per 26 Juli 2019.
Direktur Utama Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) Rahayu Puspasari mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pembayaran pengadaan lahan kedua proyek tersebut dengan skema pembayaran langsung dan dana talangan.
“Per 26 Juli 2019, untuk pelabuhan LMAN telah merealisasikan 60,05 persen dari total Rp0,50 triliun alokasi anggaran tahun 2017,” tuturnya kepada Bisnis, Rabu (31/7/2019).
Apabila diperinci, LMAN telah merealisasikan Rp300 miliar dari tagihan sebesar Rp402 miliar dan sebanyak 302 bidang tanah telah terbayar.
Pelabuhan Patimban adalah salah satu proyek strategis nasional yang pengadaan lahannya didanai oleh LMAN.
Adapun, untuk jalur kereta api, Puspa mengatakan bahwa LMAN telah merealisasikan pendanaan kereta api sebanyak 20,98 persendari total Rp3,51 triliun alokasi 2017.
Baca Juga
"LMAN telah merealisasikan Rp0,736 triliun dari tagihan sebesar Rp0,904 triliun dan sebanyak 933 bidang tanah telah terbayar," paparnya.
Jalur kereta api yang lahannya didanai oleh LMAN adalah jalur LRT Jabodetabek, KA Solo Balapan—Kadung Banteng, KA Bandara Adi Sumarno—Stasiun Solo Balapan, KA Rantau Prapat—Duri—Dumai, dan KA Makassar—Pare Pare.