Fokus Pelindo IV ke Timur
MNP juga telah memiliki sejumlah alat lainnya, yakni container crane (CC), 2 unit ship-to-shoe (STS) crane, 2 unit reach stacker 45 ton, 1 unit forklift 32 ton, 1 unit forklift 7 ton dan 12 unit terminal tractor, yang telah lebih dulu didatangkan pada sekitar akhir Desember 2018.
Lebih lanjut, Farid menegaskan, fokus Pelindo IV tak hanya membangun Makassar dan Sulsel, tetapi juga harus mengembangkan pelabuhan yang ada di kawasan timur Indonesia.
Menurutnya, Pelindo IV bukan hanya membangun Makassar New Port, tetapi juga bagaimana mendistribusikan barang-barang yang dari Makassar dan Kawasan Timur Indonesia ke pelabuhan yang ada di pulau-pulau yang lain seperti di Papua dan Maluku, bahkan hingga ke luar negeri melalui direct call dan direct export.
“Kami menargetkan penyebaran ekspor akan bisa meningkat di pelabuhan-pelabuhan yang sudah ada dan akan melakukan penetrasi pasar terhadap pelabuhan baru dan menggenjot pelabuhan lama kalau kinerjanya masih belum maksimal,” paparnya.