Bisnis.com, SUKABUMI - Kementerian Perindustrian pada tahun ini akan mengirim 2.000 guru sekolah menengah kejuruan (SMK) untuk magang di industri, untuk kualitas pendidikan vokasi industri.
Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Tranportasi, dan Elektronika Kemenperin Harjanto memaparkan bahwa sebanyak 1.941 guru telah dikirim untuk pelatihan di dalam dan luar negeri guna meningkatkan kompetensi teknis mereka.
"Kami targetkan dapat memberikan pelatihan dan magang di industri kepada 2.000 guru SMK pada tahun ini," ujarnya di sela-sela kunjungan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto di Sukabumi, Senin (18/3/2019).
Airlangga mengatakan bahwa telah ada 2.604 SMK yang dimintakan menjadi peserta program link and match dengan 885 industri dengan total perjanjian kerja sama sejumlah 4.917.
Kementerian, ujarnya, memproyeksi telah menggandeng lebih dari 400.000 siswa SMK di Jawa, Sumatera, dan Sulawesi sejak 2017.
Berdasar situs resmi Data SMK, terdapat 14.218 SMK dengan lebih dari 5 juta siswa. Dengan kata lain, kementerian baru memfasilitasj 18,31% dari total SMK untuk bekerja sama dengan industri dan menyerap sekitar 8% siswa sebagai tenaga kerja.