Bisnis.com, JAKARTA - Ciputra Development Tbk melalui subholding 3 siap meluncurkan penjualan tahap I The Newton 2 pada Desember 2018.
Senior Director Ciputra Group Artadinata Djangkar mengatakan pihaknya akan terlebih dahulu meluncurkan tahap I dengan jumlah 200 unit, sisanya akan diluncurkan tahun depan.
"Newton 2 jumlah unitnya 650 unit, tapi kami akan launchingnya bertahap, sekitar 30% dululah 200 unit," kata Artadinata pada Senin (19/11/2018).
Dia mengatakan harga yang akan dipasarkan mulai dari Rp1 miliar. Menurutnya, saat ini pasar apartemen untuk harga di atas Rp2 miliar masih belum begitu kuat.
Namun, apartemen mulai dari harga Rp400 juta hingga Rp2 miliar masih cukup prospektif.
Selain itu, dia mengatakan The Newton yang berlokasi di kawasan segitiga emas, central business district (CBD) Jakarta, memiliki pasar yang cukup kuat.
"Marketnya kuat di daerah sini untuk yang mau bekerja, kan tidak semuanya bos, yang memang levelnya manager, kalau untuk kelas Rp1 miliar masuk, dan banyak sekali di CBD," papar dia.
Sehingga karena pasarnya sudah ada, lanjutnya, maka peluncuran akan dilakukan pada tahun ini dan tipe unit yang paling banyak diminati adalah yang berukuran 23 m2.
The Newton memiliki variasi tipe, mulai dari 23 meter persegi (m2), 42 m2 dengan 1 kamar tidur, dan 62 m2 dengan dua kamar tidur.
Artadinata menambahkan profil pembeli The Newton sebagian adalah end user dan lainnya adalah pembeli investor.
"Karena harga unit tidak terlalu mahal, mereka [pembeli investor] masih berani beli sekarang," tambah Artadinata.