Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemerintah Pertimbangankan Beri Insentif untuk Feri Jarak Jauh

Harga yang tak kompetitif membuat pengusaha truk enggan menggunakan feri jarak jauh Jakarta-Surabaya. Oleh karena itu, pemerintah mempertimbangkan pemberian insentif.nn
Kapal roro di Bakauheni/Bisnis
Kapal roro di Bakauheni/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Harga yang tak kompetitif membuat pengusaha truk enggan menggunakan feri jarak jauh Jakarta-Surabaya. Oleh karena itu, pemerintah mempertimbangkan pemberian insentif.

Direktur Angkutan dan Multimoda Ditjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Cucu Mulyana mengatakan, tarif feri memang harus kompetitif. Utamanya bila dibandingkan dengan biaya pengiriman melalui darat. Namun, bila terlalu murah bakal merugikan operator kapal.

"Pemerintah harus hadir dulu. Nanti kalau sudah berkembang baru diserahkan ke mekanisme pasar," ujarnya di Jakarta, Sabtu (29/7/2017).

Namun, niat tersebut pun baru bisa terlaksana apabila anggarannya tersedia. Saat ini, Kementerian Perhubungan belum menyiapkan anggaran untuk insentif tersebut.

Persoalan mengenai mahalnya tarif roro jarak jauh tersebut juga dikeluhkan pengusaha truk barang. Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Bidang Distribusi dan Logistik Kyatmaja Lookman mengatakan, tarif yang ditawarkan operator sebesar Rp5, 7 juta terlampau mahal.

Pasalnya, ongkos supir saja sudah menelan biaya Rp2,5 juta. Sedangkan harga charter dari konsumen hanya Rp6 juta-Rp7 juta. Mereka menginginkan tarif kapal antara Rp2,5 juta – Rp3 juta.

"Secara komersial susah masuk. Dibolak-balik bagaimanapun berat," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Abdul Rahman

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper