Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lion Air Balikpapan Mulai Terbangi Palu Siang Hari

Maskapai Lion Air Cabang Balikpapan resmi melayani rute penerbangan pada siang hari langsung dari Balikpapan menuju Palu, dengan jadwal keberangkatan pukul 10.55 Wita sejak Rabu (27/1/2016).
Lion Air/Antara
Lion Air/Antara

Bisnis.com, BALIKPAPAN - Maskapai Lion Air Cabang Balikpapan resmi melayani rute penerbangan pada siang hari langsung dari Balikpapan menuju Palu, dengan jadwal keberangkatan pukul 10.55 Wita sejak Rabu (27/1/2016). 

Area Manager Lion Air Balikpapan Oke Stela mengatakan sebelumnya rute penerbangan menuju Palu hanya ada pada malam hari, yakni pukul 20.50 WITA. Penambahan frekuensi penerbangan ini diharapkan dapat memberikan pilihan waktu penerbangan kepada pengguna jasa.

“Penerbangan ke Palu pada siang hari ini dibuka dengan harga promo Rp262.400. Adapun kapasitas tempat duduk berjumlah 72 seat dengan armada pesawat Wings Air ATR 72 500/600,” tutur Oke, Kamis (28/1/2016). 

Pada hari-hari normal, tingkat keterisian penumpang rute Balikpapan-Palu mencapai 70%. Nantinya, rute itu akan dikoneksikan ke Tarakan atau Berau melalui Balikpapan. Adapun target load factor pada pembukaan perdana kemarin mencapai 50%. 

Selain itu, Lion Air juga merencanakan penambahan rute penerbangan Balikpapan-Surabaya dan Balikpapan-Tarakan masing-masing satu kali. Penerbangan ke Surabaya memiliki frekuensi 10 kali setiap harinya dengan load factor mencapai 70%. 

Lebih lanjut, Oke mengatakan penambahan rute Balikpapan-Palu itu menambah penerbangan Lion Air menjadi 47 kali dalam sehari di Bandara Sepinggan Balikpapan, dengan rincian tujuan Surabaya sebanyak 10 kali sehari, dan Jakarta sebanyak 9 kali.

“Dengan Batik Air ke Bandara Soekarno-Hatta 2 kali sehari dan ke Bandara Halim 2 kali sehari, ke Makassar 4 kali sehari, ke Jogja 3 kali sehari, ke Palu 2 kali sehari, ke Tarakan 3 kali sehari, ke Tarakan dengan Batik Air sekali sehari, ke Berau 4 kali, ke Banjarmasin 3 kali, ke Semarang 2 kali, dan ke Bandung juga Solo masing-masing sekali setiap harinya,” tutupnya.  


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nadya Kurnia

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper