Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita ekonomi dari dalam dan luar negeri menjadi perhatian pasar pada hari ini, Senin (11/1/2016).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya yang diterima hari ini, mengatakan berita ekonomi yang menjadi perhatian pasar adalah:
Berita global
- Inflasi Tiongkok naik ke 1,6% YoY dari 1,5% YoY di Desember 2015. (Bloomberg)
- Tingkat pengangguran AS tetap di 5% di Desember 2015. (Bloomberg)
- Pertambahan tenaga kerja non-pertanian AS di Desember 2015 naik ke 292.000 dari 252.000. (Bloomberg)
Berita domestik
- Bank Indonesia menyatakan ada ruang untuk penyesuaian BI Rate jika melihat kondisi inflasi pada saat ini. (Kompas)
- Menteri BUMN Rini Soemarno mengungkapkan, pemerintah akan menyalurkan KUR Rp 100 triliun - Rp 120 triliun pada 2016. (Kompas)
- Kepala BKPM Franky Sibarani menyatakan pihaknya menargetkan peringkat Ease of Doing Business naik peringkat pada tahun 2016. (Kompas)
- Pemerintah diminta mengembalikan peran BUMN sebagai alat negara dalam melakukan redistribusi kesejahteraan, Megawati Soekarnoputri mengingatkan dalam sambutan Rakernas PDIP. (Bisnis Indonesia)
- Utang pemerintah hingga akhir 2015 mencapai Rp3.089 triliun setara US$223,2 miliar dengan rasio utang terhadap PDB 27%. Pada 2014 utang pemerintah mencapai Rp 2.608 triliun atau setara dengan US$209,7 dan rasio terhadap PDB 24,7%. (Kompas)