Bisnis.com, JAKARTA—PT Kereta Api Indonesia bersama Kementerian Perhubungan secara bertahap akan terus melakukan upaya-upaya reaktivasi jalur kereta api diantaranya lintas Jakarta Kota-Tanjung Priok.
Senior Manager Corporate Communication Daerah Operasional 1 Jakarta PT Kereta Api Indonesia Bambang Setyo Prayitno menjelaskan jalur yang jaraknya mencapai 8,086 kilometer itu akan dilayani oleh oleh anak perusahaan PT KAI yakni PT Kereta Api Commuter Jabodetabek sebagai operator KRL. Sehubungan dengan proses uji coba kembali ini akan dilakukan besok [hari ini], Senin (23/11).
“Kami menghimbau kepada masyarakat di sepanjang jalur KA mulai dari stasiun Jakarta Kota-Kampung Bandan, Ancol hingga stasiun Tanjung Priok agar tidak melakukan aktifitas disekitar jalur KA, hati-hati melintas diperlintasan sebidang jalan raya dengan rel,” tegasnya, Minggu (22/11).
Keterlambatan ini, lanjutnya, dikarenakan proses pekerjaan bidang prasarana yang memerlukan kecermatan untuk keselamatan operasional, seperti kondisi trek pada lingkungan jalur, sistem persinyalan dan Listrik Aliran Atas (LAA).
Pihaknya mengharapkan dalam uji coba tidak banyak kendala dan semuanya berjalan lancar. Dengan begitu, PT KCJ akan segera melakukan pemasangan gate pasengger di stasiun sehingga bisa segera memberikan kemanfaatan publik dalam menunjang sistem transportasi kota yang lebih baik.