Bisnis.com, JAKARTA—Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri menggelar rapat internal dengan seluruh jajaran eselon I pejabat di kementerian tersebut.
Sebelum melakukan rapat, Hanif mengajak seluruh karyawan dan pegawai Kemenaker untuk upacara sekaligus perkenalan lingkungan kementerian.
Rapat kali ini adalah rapat perdana yang dilakukan Hanif setelah dilantik sebagai Menteri Tenaga Kerja menggantikan Muhaimin Iskandar pada Minggu 26 Oktober lalu.
Belum diketahui aganda utama rapat perdana kali ini. Kemungkinan besar, rapat membahas inventarisasi masalah serta program-program prioritas yang harus diselesaikan.