Bisnis.com, JAKARTA – PT Rajawali Nusantara Indonesia meluncurkan dua produk baru RajaAir dan RajaBeras sebagai bentuk inovasi dan terobosan dalam persaingan bisnis kebutuhan pokok di Tanah Air.
Direktur Utama PT RNI Ismet Hasan Putro mengatakan bahwa pihaknya terjun ke bisnis air dan beras untuk membantu pemerintah dalam memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yang sesuai dengan UUD 1945.
“Kami mulai sadar dan terjun ke industri hilir karena saat ini mayoritas barang kebutuhan masyarakat dikuasai oleh asing. Meskipun kami tidak anti asing tapi kami ingin mewujudkan Indonesia menjadi bangsa yang berdikari dan mandiri,” katanya kepada Bisnis.com, Selasa (19/8/2014).
Produk RajaAir disiapkan RNI dalam empat kemasan yakni galon, botol 1.500ml, 600ml dan kemasan gelas 330ml. Untuk memasok air sebagai bahan bakunya, RNI bekerja sama dengan beberapa daerah di Tanah Air seperti di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Bali.
Produk RajaBeras diluncurkan RNI dengan dukungan produksi beras dari daerah Oku Timur, Sumatra Selatan. Dengan diluncurkannya produk ini, Ismet optimistis Indonesia mampu berswasembada beras di masa yang akan datang.