Bisnis.com, JAKARTA – Salah satu operator hotel terkemuka di Indonesia, Archipelago International berencana mengembangkan tiga hotel di kawasan Sentul City hingga 2015.
Satu di antaranya akan dimulai pada Desember ini, setelah grup usaha ini mengambil allih Green Savana Hotel dan memberikan bran baru, yakni Hotel NEO+ Green Savana Sentul City.
“Rebranding hotel tersebut dilakukan pada awal Desember ini menjadi hotel NEO+ Green Savana Sentul City,” tulis rilis yang diterima Bisnis, Jumat (6/12/2013).
Hotel tersebut akan menawarkan sekitar 70 unit kamar tamu dan suite.
Menyusul proyek pertama, Archipelago International juga akan mengembangkan 2 proyek selanjutnya di Sentul City, yakni Aston Resort & Conference Center pada tahun 2014 dan The Alana Hotel pada 2015.
“Aston Resort & Conference Center akan menawarkan sekitar 220 kamar. Dan diikuti oleh The Alana Hotel yang berbintang empat dan berkonsep lifestyle dengan 240 kamar dan suite,” ungkapnya.
Archipelago International merupakan salah satu operator hotel terkemuka di Indonesia dengan portofolio memiliki lebih dari 70 hotel di Indonesia, Filipina dan Malaysia. Grup ini mengoperasikan beberapa Hotel dengan bran Grand Aston, Aston, Aston City, Alana, Harper, Quest, favehotels, NEO dan Kamuela.