Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

6 Proyek Tol dalam Kota, Djoko Kirmanto: Pemprov DKI Lebih Tahu

Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto mengatakan berstatus menunggu terhadap proyek enam ruas tol dalam Kota Jakarta, menyusul belum adanya keputusan lebih lanjut dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto mengatakan berstatus menunggu terhadap proyek enam ruas tol dalam Kota Jakarta, menyusul belum adanya keputusan lebih lanjut dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Menunggu, posisi saya menunggu karena yang paling tahu proyek itu ya DKI," katanya, Jumat (8/11/2013).

Dia menuturkan proyek senilai Rp42 triliun tersebut masih menunggu izin analisis mengenai dampak lingkungan (amdal) untuk diteken oleh Gubernur DKI Jakarta.

Dengan demikian, sambungnya, perjanjian pengusahaan jalan tol (PPJT) nya pun belum dapat ditandatangani.

"Kan kalau FS [feasibility study] sudah," ujarnya.

Sebelumnya, Direktur Utama Jakarta Tollroad Development (JTD) Frans Sunito mengatakan proses analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) yang hingga kini masih menjadi ganjalan sudah mencapai tahap akhir.

“Sudah selesai tinggal menunggu administratifnya saja. Maka dari itu kami berharap bisa segera dimulai,” katanya kepada Bisnis, baru-baru ini.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper