Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

60 Perusahaan Ikut Tender Pembangunan Terminal 2 Juanda

Bisnis.com, SURABAYA - Sebanyak 60 perusahaan mengikuti lelang ruang komersial baru di terminal dua Bandara Juanda Surabaya.

Bisnis.com, SURABAYA - Sebanyak 60 perusahaan mengikuti lelang ruang komersial baru di terminal dua Bandara Juanda Surabaya.

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Juanda Trikora Harjo menguraikan dari 60 perusahaan itu memperebutkan titik usaha di terminal 2 (t2) yang berkonsep modern.

"Pendaftaran sudah ditutup, ada 60 yang ikut. Pengumuman pemenang akan dilaksanakan September," jelasnya, Rabu (14/8/2013).

Terminal dua Juanda dibangun di atas lahan 49.500 meter persegi dan dilengkapi 9.787 ruang konsesi. Total anggaran proyek ini Rp946 miliar.
Ruang komersial di terminal itu terdiri dari kelompok makanan, ritel dan duty free. Kelompok pertama dibagi menjadi beberapa sub, di antaranya pusat jajanan, pusat makanan cepat saji, ice cream dan lainnya.

Demikian halnya kelompok ritel dibagi menjadi pusat belanja pakaian dan fashion, buku dan toko anak hingga obat-obatan. Sedangkan duty free menyediakan fashion hingga rokok.

Trikora menguraikan satu peserta tidak hanya memperebutkan satu titik, tetapi ikut di beberapa ruang komersial.

Sementara itu, luasan setiap tenan juga berbeda, sebagai contoh pusat jajan di terminal keberangkatan internasional seluas 165 meter persegi dan di area tengah 362 meter persegi.

Lelang ruang komersial t2, sambungnya, bagian dari persiapan operasional terminal yang ditarget November mendatang. Operasional terminal baru diharapkan bisa mengurangi kepadatan.

"Pertumbuhan penumpang bisa 15% dan pesawat 9%, operasional T2 akan mengurangi kepadatan," jelasnya.

Semester pertama 2013, jumlah penumpang di Juanda 7,8 juta orang naik 15% dibanding dengan periode sama tahun lalu 7,5 juta orang. Sedangkan pergerakan pesawat 69.028 kali, sedangkan periode sama tahun lalu 63.463 pergerakan.

Adapun kargo semester pertama 2013 sebesar 51.013 ton dari periode sama sebelumnya 51.170 ton. Bila dirata-rata maka per hari ada pergerakan 381 pesawat, 47.705 orang dan 281 ton kargo di Juanda.

Bila dirinci, ada 37 pergerakan pesawat per jam saat jam puncak dari kapasitas landasan 27 pergerakan. Sedangkan penumpang domestik yang datang 2.680 orang dan berangkat 2.652 orang dari kapasitas terminal domestik 2.200 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Miftahul Ulum
Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper