Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDAH KIAT Raih penghargaan Social Business Innovations Award 2012

 

 

JAKARTA: PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk Serang Mill, salah satu unit usaha Asia Pulp and Paper, menerima penghargaan Social Business Innovations Award 2012 melalui program corporate social responsibility kerajinan kertas daur ulang (recycled paper) yang dilakukan salah satu mitra binaannya, Mitra Kreasi. 
 
Penghargaan dalam ajang ini merupakan bentuk apresiasi yang diberikan oleh Majalah Warta Ekonomi kepada perusahaan berprestasi di Indonesia yang dianggap berhasil mengembangkan inovasi-inovasi dalam program tanggung jawab sosial perusahaan. 
 
Beberapa kriteria yang dinilai, antara lain keseimbangan aspek sosial kemasyarakatan (people), tanggung jawab terhadap lingkungan (planet), dan memenuhi kepentingan stakeholder perusahaan (profit).
 
Corporate Affairs and Communication Director APP Suhendra Wiriadinata mengatakan tanggung jawab sosial perusahaan seharusnya menjadi bagian dari strategi bisnis perusahaan sehingga dapat memberikan manfaat baik bagi perusahaan maupun masyarakat.
 
Menurutnya, APP melalui unit-unit usahanya terus berupaya untuk memberikan manfaat atas keberadaannya di tengah-tengah masyarakat.
 
“Kerajinan daur ulang kertas yang dilakukan Mitra Kreasi, mampu menghasilkan produk yang kreatif, bermanfaat dan berkualitas. Harapan kami melalui pengembangan kerajinan ini, kelak dapat lahir usaha kerajinan yang bisa memicu munculnya para pengusaha kerajinan baru yang dapat memberi dampak positif pada ekonomi lokal maupun nasional,” ujarnya dalam acara penghargaan yang dihadiri oleh Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri dan Menteri Lingkungan Hidup Balthasar Kambuaya Selasa malam (31/7/2012).
 
Kemitraan perusahaan itu dengan Mitra Kreasi bermula dari pertemuan dengan Farid, 38 tahun, warga Serang, seorang korban pemutusan hubungan kerja.
 
Saat menjalani hidup yang menentu, Farid bertemu dengan tim Community Development Indah Kiat Serang. Dia diminta untuk membuat kerajinan tangan dari kertas dan kardus bekas.
 
Tantangan itu pun ia terima. Bingkai foto dari kardus yang disodorkan sebagai contoh pun ia bongkar. Selama empat bulan ia mencoba menemukan cara memproduksi barang-barang kerajinan daur ulang tersebut.
 
Farid bersemangat karena melihat apa yang dilakukan oleh Indah Kiat Serang tidak main-main.
 
“Mereka serius memberdayakan masyarakat. Itu yang membuat saya semangat pantang menyerah,” ujar Farid.
 
Indah Kiat juga tak lupa memberikan dukungan pelatihan. Selama masa bimbingan itu, Farid sama sekali tak mengeluarkan biaya apapun.
 
Hasilnya, kemitraan dengan Mitra Kreasi pimpinan Farid berlangsung mulus dan berbuah positif hingga sekarang. Berbagai produk baru dibuat oleh Mitra Kreasi seperti miniatur phinisi dan becak, stationery set dan lainnya.
 
“Rezeki saya mengalir dari sini sekarang,” ujarnya. 
 
Saat ini, Mitra Kreasi mempekerjakan 12 orang pekerja kreatif. Mereka mendapatkan upah mingguan untuk setiap produk yang dihasilkan.
 
Rata-rata para pekerja, menurut Farid, dapat mengantongi upah Rp25.000 per hari. Selain itu, mereka juga mendapat jatah makan siang.
 
Sementara semua produk Mitra Kreasi diserap oleh Indah Kiat Serang. Adapun bahan baku disediakan oleh Indah Kiat.
 
“Sebenarnya banyak kesempatan di sekitar Pabrik Indah Kiat, asal ada kemauan dari masyarakat untuk mengembangkan diri,” ujarnya.(sut)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper