Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bapanas Buka Suara soal 3 BUMN Karya Mau Dijadikan Agrinas

Badan Pangan Nasional (Bapanas) buka suara terkait perluasan bidang usaha tiga BUMN karya yang disulap menjadi Agrinas.
Gedung Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Jakarta. Bisnis/Abdurachman
Gedung Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Jakarta. Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA — Badan Pangan Nasional (Bapanas) buka suara terkait perluasan bidang usaha tiga BUMN karya yang disulap menjadi Agrinas.

Ketiga BUMN tersebut di antaranya Virama Karya, Yodya Karya, dan Indra Karya. Nantinya, Virama Karya akan menjadi PT Agrinas Jaladri Nusantara, Yodya Karya menjadi PT Agrinas Pangan Nusantara, dan Indra Karya menjadi PT Agrinas Palma Nusantara.

Adapun, ketiganya akan berubah dari konsultan karya menjadi perusahaan negara yang bergerak di sektor perikanan, perkebunan, dan pangan pada awal 2025.

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi menyebut ketiga BUMN Karya tersebut sudah melalui tahapan pertimbangan dan perencanaan.

“Kan sudah ada direncanakan, 3 BUMN itu tentunya kan sudah dengan pertimbangan, sudah ada perencanaan. Nanti mungkin spesifik bisa tanya ke Kementerian BUMN,” kata Arief saat ditemui di Kantor Kemenko Bidang Pangan, Jakarta, Senin (17/3/2025).

Menurutnya, ketiga BUMN tersebut bertujuan untuk kemaslahatan masyarakat. Untuk itu, dia meminta agar tidak perlu diragukan lagi terkait perluasan bidang usaha tiga BUMN Karya yang disulap menjadi Agrinas.

“Kan ada 3, untuk sawit, untuk padi, dan untuk perikanan. Tanyanya sama Menteri BUMN, tapi itu pasti untuk kemaslahatan,” tuturnya.

Lebih lanjut, Arief mengaku bahwa sebelumnya belum ada perluasan bidang usaha di BUMN Karya menjadi Agrinas.

“Belum, kan ini kan baru 3. Di samping itu kan ada BUMN pangan lainnya, ada ID Food beserta anak perusahaannya, ada BUMN lain, Bulog,” ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan menyetor dana segar ke tiga BUMN Karya yang bidang usaha diperluas melalui penambahan penyertaan modal negara (PMN). Nantinya, ketiga BUMN Karya ini akan  menjadi Agrinas.

Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Thomas Djiwandono mengungkap bahwa pemerintah telah memperluas bidang usaha tiga BUMN tersebut dari konsultan karya menjadi perusahaan negara yang bergerak di sektor perikanan, perkebunan, dan pangan pada awal 2025.

“Penambahan PMN tersebut akan digunakan antara lain untuk kegiatan tambak budidaya dan kegiatan perikanan tangkap, pengelolaan kawasan sentra produksi pangan, revitalisasi lahan dan pengelolaan perkebunan kelapa sawit,” kata pria yang akrab disapa Tommy dalam Konferensi Pers APBN Kita di Kantor Kemenkeu, Jakarta Pusat, dikutip Senin (17/3/2025).

Sayangnya, keponakan Presiden Prabowo Subianto itu tidak mengungkapkan berapa besaran penambahan PMN ke tiga BUMN tersebut. Tommy hanya menekankan bahwa penambahan PMN tersebut masih dalam perencanaan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rika Anggraeni
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper