Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Stasiun Bekasi Terimbas Banjir, KAI Commuter Lakukan Rekayasa Operasional KRL Cikarang

PT Kereta Commuter Indonesia atau KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi perjalanan Commuter Line Bekasi/Cikarang akibat banjir di sekitar Stasiun Bekasi
Ilustrasi KRL. Rangkaian kereta rel listrik atau KAI Commuter melintas di Jakarta, Senin (18/9/2023). Bisnis/Himawan L Nugraha
Ilustrasi KRL. Rangkaian kereta rel listrik atau KAI Commuter melintas di Jakarta, Senin (18/9/2023). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - PT Kereta Commuter Indonesia atau KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi perjalanan Commuter Line Bekasi/Cikarang akibat banjir di sekitar Stasiun Bekasi

VP Corporate Secretary KAI Commuter Joni Martinus mengatakan KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi perjalanan Commuter Line Bekasi/Cikarang karena keterlambatan perjalanan Commuter Line yang terjadi hari ini, akibat kemacetan kendaraan di JPL No.78 dan JPL No.81 imbas dari banjir yang menggenangi jalan raya.

“Untuk keselamatan perjalanan kereta karena kemacetan di perlintasan sebidang dan mengurangi kepadatan antrean perjalanan kereta, KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi perjalanan,” kata Joni, Selasa (4/3/2025). 

Joni menambahkan layanan pengguna Commuter Line di Stasiun Bekasi juga masih normal meski terdapat genangan banjir pada sisi selatan Stasiun Bekasi arah Jl. Ir Juanda. Pengguna bisa mengakses Stasiun Bekasi dari arah pintu masuk utara atau arah Jl. Perjuangan.

Imbas banjir yang menggenangi area sekitar Stasiun Bekasi dan jalan raya, fasilitas layanan pengguna seperti lift dan eskalator tidak diaktifkan sementara dikarenakan pasokan listrik PLN padam, sementara ini kebutuhan operasional stasiun menggunakan genset.

“Hingga pukul 11.30 WIB, perjalanan kereta api, khususnya perjalanan Commuter Line Bekasi/Cikarang, masih normal melayani pengguna dan masih aman untuk bisa melintas di jembatan rel KA di atas Kali Bekasi yang meluap,” katanya. 

Berikut daftar KRL yang mengalami rekayasa pola operasi 

1. Commuter Line No.5050 relasi Kampung Bandan – Cikarang perjalanannya hanya sampai Stasiun Bekasi untuk kembali sebagai Commuter Line No.5531 relasi Bekasi – Kampung Bandan

2. Commuter Line No.5020 relasi Kampung Bandan – Cikarang perjalanannya hanya sampai Stasiun Bekasi untuk kembali sebagai Commuter Line No.5085 relasi Bekasi – Angke

3. Commuter Line No.6014 relasi Kampung Bandan – Bekasi perjalanannya hanya sampai Stasiun Cakung untuk kembali sebagai Commuter Line No.6021 relasi Cakung – Kampung Bandan

4. Commuter Line No.6016 relasi Kampung Bandan – Cikarang perjalanannya hanya sampai Stasiun Bekasi untuk kembali sebagai Commuter Line No.5091 relasi Bekasi – Angke.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper