Bisnis.com, JAKARTA - Mayoritas harga pangan turun pada Senin (25/11/2024). Komoditas pangan yang turun seperti beras, daging ayam, hingga cabai.
Melansir Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) Nasional, harga beras turun dari Rp15.200 pada pekan lalu menjadi Rp14.850 per kg pada Senin ini.
Lalu, harga rata-rata daging ayam juga turun dari Rp37.200 menjadi Rp36.350 per kg. Selanjutnya, harga daging sapi juga turun dari Rp135.300 menjadi Rp131.350 per kg.
Harga rata-rata telur ayam juga turun dari Rp29.250 menjadi Rp28.650 per kg. Berikutnya, harga rata-rata cabai rawit juga turun dari Rp42.250 menjadi Rp42.000 per kg.
Senada, harga rata-rata cabai merah juga turun Rp32.750 menjadi 32.200 per kg. Rata-rata harga gula pasir juga turun dari Rp18.550 menjadi Rp18.250 per kg.
Di sisi lain, rata-rata harga bawang putih naik dari Rp43.700 menjadi Rp43.800 per kg. Harga minyak goreng juga naik dari Rp20.000 pada awak pekan lalu menjadi Rp20.450 per kg.
Sementara itu, rata-rata harga bawang merah stagnan di posisi Rp41.200 per kg pada awal pekan ini.
Harga Pangan Hari Ini (25/11): Beras hingga Cabai Kompak Turun
Mayoritas harga pangan turun pada Senin (25/11/2024). Berikut daftar harga pangan hari ini:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Mochammad Ryan Hidayatullah
Editor : Denis Riantiza Meilanova
Konten Premium